IBM Ungkap Tren Penggunaan Teknologi AI pada 2024

marketeers article
IBM Ungkap Tren Penggunaan Teknologi AI pada 2024. (FOTO: Marketeers/Vedhit)

Tren teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) tidak hanya akan terus berkembang, tapi diprediksi menjadi makin mendalam. Bahkan, menjadi tak terpisahkan dari kehidupan sosial pada tahun 2024.

Dalam acara IBM 2024 Technology Trends End of Year Media Briefing, Roy Kosasih, President Director IBM Indonesia menegaskan tren penggunaan AI akan terus meningkat dan bahkan menjadi sesuatu yang dianggap wajar.

Menurut Roy, pada tahun 2024, tidak akan lagi mendengar pertanyaan tentang keinginan atau kebutuhan menggunakan AI. 

“Sebaliknya, orang akan menganggapnya sebagai suatu keharusan. Perusahaan pun dihadapkan pada kenyataan bahwa mereka tidak bisa lagi mengabaikan keberadaan AI,” kata Roy di Jakarta, Rabu (13/12/2023).

Dalam survei kepada 3.000 CEO, Roy mencatat banyak perusahaan merasa tidak punya pilihan selain menggunakan AI, terutama fokus pada AI generatif.

BACA JUGA: Belajar dari Kasus Mahasiswa Unand, Ini Tips Mengendalikan Gairah Seks

AI generatif merupakan model AI yang dapat menciptakan konten berdasarkan perintah pengguna. Menurut survei tersebut, CEO dari berbagai negara menyatakan bahwa penggunaan AI, khususnya AI generatif, membawa dampak positif bagi perusahaan.

Hal ini dianggap dapat meningkatkan operasional perusahaan, membuatnya lebih kompetitif, dan membawa perusahaan ke tingkat yang lebih baik. IBM sendiri telah melangkah maju dalam bidang AI dengan teknologi WatsonX.

Roy menjelaskan pengguna dapat membawa imajinasi mereka dan mewujudkannya melalui platform AI generatif yang dimiliki IBM. 

“AI generatif ini memiliki berbagai aplikasi, termasuk menebak hasil pertandingan, seperti yang ditunjukkan dalam menebak hasil final tenis putra Wimbledon dengan akurasi yang mengesankan,” ujar Roy.

Dengan demikian, integrasi AI generatif di berbagai sektor diharapkan membawa dampak positif, dari peningkatan operasional perusahaan hingga penggunaan kreatif dalam berbagai konteks, seperti pembuatan artikel, penyaringan data, dan bahkan prediksi hasil pertandingan olahraga.

BACA JUGA: Shopee 12.12 Birthday Sale, Rayakan 8 Tahun Menciptakan Dampak Positif Melalui Kolaborasi dan Inovasi bersama JKT48

Pada tahun 2024, AI bukan lagi pilihan, melainkan menjadi bagian integral dari evolusi teknologi yang mengubah cara berinteraksi dan beroperasi.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS