Jaringan portal otomotif yang bermain di pasar ASEAN iCar Asia Limited (iCar Asia) kembali melebarkan sayapnya. Beberapa hari lalu, iCar Asia -induk perusahaan situs jual-beli kendaraan Mobil123.com- mengumumkan telah mengakuisisi Carmudi Indonesia. Akuisisi yang sedang memasuki tahap penyelesaian dokumen ini diagendakan rampung pada 15 Oktober 2019. Keduanya sepakat dengan harga pembelian US$ 3 juta dan akan dibayar dari cadangan tunai dalam dua pembayaran, US$ 2 juta pada penyelesaian dan USD 1 juta pada 15 Oktober 2020.
Melihat kanal bisnisnya, Carmudi Indonesia memiliki bisnis advertising dan bisnis lead generation (menghasilkan calon pembeli potensial). Model bisnis ini melayani perusahaan Manufaktur Kendaraan di Indonesia, bermodalkan website yang memiliki dua juta pengunjung per bulan. Sementara, iCar Asia memiliki hampir 6 juta pengunjung per bulan dan sekitar 20% audiens keduanya adalah sama.
Dengan gabungan audiens dan bisnis mobil baru yang dimiliki iCar Asia saat ini, Akuisisi ini diharapkan dapat menciptakan platform advertising yang lebih kuat bagi industri otomotif di Indonesia. Akuisisi ini juga memberi iCar Asia peluang untuk memperluas penguasaan market pada bisnis mobil bekas. Optimisme ini lahir karena melihat aset Carmudi Indonesia yang memiliki situs otomotif vertical nomor dua di Indonesia, Carmudi.co.id.
“Kami senang Carmudi Indonesia bergabung dengan iCar Asia dan semakin memperkuat posisi kami di pasar Indonesia di segmen Mobil Baru dan Mobil Bekas,” ujar CEO iCar Asia Hamish Stone.
Selain itu, Carmudi juga mengoperasikan lima pusat penjualan mobil offline yang disebut “Carcentro”. Carcentro merupakan adalah platform transaksi untuk diler mobil bekas dan perusahaan pembiayaan, yang menghasilkan pendapatan berupa Komisi. Carcentro kini beroperasi di Kota Semarang, Solo, Yogyakarta dan Surabaya.
Kombinasi bisnis ini diharapkan akan meningkatkan lebih dari dua kali revenue iCar Asia di Indonesia. Melalui sinergi ini diharapkan bisnis iCar Asia di Indonesia mencapai titik impas pada tahun 2020.
“Akuisisi ini mengukuhkan visi kami menjadi platform yang digunakan konsumen untuk menyelesaikan semua kebutuhan otomotif mereka,” tutup Hamish.
Editor: Sigit Kurniawan