IIMS 2012 Beri Kesempatan Pelajar Belajar Otomotif

marketeers article
Sumber: http://generasiindonesia.com/foto_berita/10iims2011.JPG

Lima bulan mendekati perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012, pihak penyelenggara semakin gencar mempersiapkan pameran berskala internasional ini. Mulai dari program acara hingga fasilitas pendukung tengah dirancang untuk menjadikan IIMS kali ini lebih bergengsi. Tak kalah pentingnya pula, area pameran yang lebih luas juga menjanjikan kemeriahan lebih besar. Demikianlah siaran pers yang disampaikan ke Redaksi Marketeers, Senin (28/08/2012).

Dengan area pamer sebesar 70.550 m2, luasan IIMS 2012 naik lebih dari 10% dari luasan tahun lalu sebesar 63.654 m2. Dengan total 33 merek berpartisipasi pada IIMS tahun ini, area peserta APM akan membesar menjadi lebih dari 30 ribu m2, 25 merek kendaraan penumpang akan berada pada Hall A, B, C1, C2, D1 dan Hall D2, sedang khusus untuk 8 merek kendaraan niaga akan berada pada area Outdoor. Dengan perkembangan fantastis pada tahun ini, IIMS 2012 semakin mengukuhkan diri sebagai pameran otomotif Indonesia berskala Internasional yang mampu bersanding dengan pameran otomotif lainnya di ASEAN.

Seiring dengan perkembangan IIMS yang di berikan IIMS 2012, panitia IIMS kali ini terus memberikan inovasi dan penambahan fasilitas untuk pengunjung pecinta otomotif, bahkan untuk pengunjung yang membawa keluarga. “Kami terus membenahi penyelenggaraan IIMS, baik dari segi acara, fasilitas pendukung, serta teknologi yang ditampilkan, agar para pengunjung semakin nyaman dan setia mengunjungi IIMS setiap tahunnya. Berdasarkan hasil riset panitia pada setiap penyelenggaraan, kenyamanan di area pameran merupakan salah satu faktor yang menjadikan masyarakat mencintai IIMS,” kata Johnny Darmawan, Ketua Penyelenggara IIMS 2012. “Untuk itu, kami memberikan perhatian besar agar semua pihak turut merasa memiliki pameran bergengsi ini, baik para APM, industri pendukung, serta para pengunjung,” imbuh Johnny.

Beri Kesempatan Untuk Pelajar

Salah satu hal yang menjadi perhatian panitia adalah bukan hanya bagaimana mengemas dunia otomotif menarik bagi pengunjung, namun juga komitmen untuk terus memberikan dukungan terhadap perkembangan industri otomotif lewat berbagai program sosial, dan tahun ini IIMS tidak hanya akan memberikan dukungan pada industri UKM untuk menampilkan hasil produksi terbaiknya, namun IIMS 2012 juga akan memberikan dukungannya terhadap generasi penerus Indonesia. Panitia bersama dengan APM peserta IIMS 2012, akan memberikan kesempatan untuk para pelajar mendalami dunia otomotif melalui dua program, yakni program “IIMS 2012 Plant Visit” (Kunjungan Pabrik) dan “Sumbang Mesin”. Johnny Darmawan, selaku ketua penyelenggara IIMS 2012 juga menegaskan harapannya agar lewat kesempatan ini pelajar mendapatkan pengetahuan baru mengenai industri otomotif Indonesia dan diharapkan dengan kedua program  tersebut akan mendorong kemajuan perkembangan industri otomotif Indonesia dikemudian hari. “Kami ingin menjadikan ajang IIMS sebagai sebuah event yang memberikan pengetahuan baru, khususnya untuk pelajar. Bekerjasama dengan peserta, kami akan memfasilitasi para pelajar SMK mengunjungi pabrik APM untuk melihat dan mempelajari secara langsung tentang teknologi otomotif terkini, kunjungan tersebut  dinilai sebagai sebuah kesempatan emas yang sangat bermanfaat ” terang Johnny.

Program-program unggulan lainnya seperti Indonesia International Automotive Conference, Favorite Car Competition, Favorite Stand Competition, Stunt Show, Classic Cars Show dan Miss Motor Show 2012 tetap menjadi agenda tahunan IIMS 2012 . Yang istimewa pada tahun ini, ajang Drift War pada tanggal 27 – 29 September 2012 merupakan satu-satunya program drifting yang diagendakan Ikatan Motor Indonesia (IMI). Tak heran jika acara ini ditunggu-tunggu oleh para drifter dan pecinta drifting di tanah air. Program Test Drive juga disuguhkan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kali ini, ada program uji ground clearance pada setiap kendaraan yang tersedia pada area test drive. Tujuannya adalah untuk menguji dan memastikan sistem pengereman kendaraan dan kenyamanan kendaraan.

Fasilitas juga menjadi salah satu yang terus menjadi perhatian panitia, Dan untuk terus menyajikan kenyamanan bagi masyarakat, IIMS 20122 juga kembali menyediakan fasilitas-fasilitas berupa Medic Room, Nursery Room, ATM Center di Pusat Niaga JIExpo, Charging Corner, Smoking Area. Untuk kemudahan masyarakat berkunjung ke pameran, panitia kembali menyediakan free shuttle bus dengan arena pick up yang lebih banyak, serta kantung parking.

Panitia IIMS 2012 juga akan memberikan perhatian khusus kepada pengunjung yang datang bersama keluarga mereka dengan menyediakan sebuah fasilitas khusus untuk anak yang dibangun diarea pameran IIMS 2012. “Kami ingin IIMS menjadi sebuah event yang  nyaman dikunjungi untuk orang tua dan juga untuk anak-anak mereka. Oleh karena itu, kami menyediakan Kids Corner yang kami rancang dengan lembaga pendidikan anak dari Inggris, Tumble Tots,” terang Abiyoso Wietono, Manager Divisi Otomotif Dyandra Promosindo.

Fasilitas Kids Corner IIMS bukan sembarang area bermain anak. Dengan area seluas 70m2, panitia menyiapkan pagar partisi yang akan memisahkan pengunjung dan anak-anak untuk memasuki area playground yang dilengkapi eva matt dan pendamping dari Tumble Tots. Anak-anak yang berkunjung ke Kids Corner IIMS akan didampingi oleh pendamping khusus dari Tumble Tots, dimana anak-anak dapat bermain dan juga mengembangkan kemampuan motorik kasar melalui aktivitas ketangkasan, keseimbangan, koordinasi gerak dengan musik dan sajak, dan aktitivitas lain diarea tersebut.

Abiyoso juga menambahkan bahwa fasilitas Kids Corner dapat menjadi fasilitas pilihan bagi keluarga yang berkunjung ke IIMS 2012. “Dengan menitipkan anak-anak di arena Kids Corner, kami ingin orang tua akan merasa lebih aman dan nyaman menikmati pameran sementara anak-anak juga akan merasa senang bermain-main di area khusus tersebut,” tambah Abiyoso.

Related