Indonesia vs Yaman U20: Timnas Garuda Lolos di Puncak Klasemen

marketeers article
Indonesia vs Yaman U20: Timnas Garuda Lolos di Puncak Klasemen Grup F (FOTO: PSSI)

Hasil imbang 1-1 dalam Indonesia vs Yaman U20 memastikan Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025. Dengan hasil tersebut, Indonesia berhasil mengakhiri babak kualifikasi Grup F di posisi teratas.

Tambahan satu poin dari hasil imbang dalam Indonesia vs Yaman U20 ini memastikan Indonesia mengakhiri fase kualifikasi di posisi puncak Grup F. Tim asuhan Shin Tae-yong mengumpulkan total tujuh poin dari tiga laga, dengan catatan dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Meski Yaman juga mengoleksi tujuh poin, mereka harus puas berada di posisi kedua karena kalah dalam produktivitas gol dibandingkan Indonesia. Dalam Indonesia vs Yaman U20, Yaman tertinggal dari Garuda Muda meski tidak terkalahkan sepanjang fase grup.

BACA JUGA: Indonesia vs Yordania U23: Garuda Muda Menang 4-1

Pertandingan terakhir Grup F antara Indonesia U-20 dan Yaman U-20 digelar di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam WIB. Kedua tim mencetak gol sebelum babak pertama usai.

Meski mendapat tekanan sepanjang babak pertama Indonesia vs Yaman U20, Indonesia mampu memecah kebuntuan pada menit pertama injury time.

Gol tersebut bermula dari umpan tarik Muhammad Ragil di sisi kanan yang diterima oleh Jens Raven di dalam kotak penalti Yaman.

Striker berusia 18 tahun itu mampu menyelesaikan peluang dengan finishing cermat ke sudut gawang. Ini jadi gol ketiga Raven dalam tiga penampilannya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

BACA JUGA: Persija Jakarta vs PSM Makassar, Mesin Gol Ga Jalan dan harus Puas Main Imbang 1-1

Namun, keunggulan Indonesia tak bertahan lama. Hanya dua menit setelah gol pertama, Yaman berhasil menyamakan kedudukan.

Tambahan satu poin dari hasil imbang ini membuat Indonesia dipastikan finis sebagai juara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Tim Garuda Muda mengoleksi tujuh poin dari tiga pertandingan, dengan rekor dua kemenangan dan satu hasil seri.

Indonesia di posisi pertama dengan tujuh poin, diikuti Yaman juga dengan tujuh poin. Di posisi ketiga ada Timor Leste, yang berhasil mengoleksi tiga poin setelah menang 4-1 melawan Maladewa. Maladewa sendiri mengakhiri kualifikasi tanpa meraih satu poin pun dan menjadi juru kunci Grup F.

Editor: Eric Iskandarsjah

Related

award
SPSAwArDS