Dell Indonesia punya mainan baru di segmen laptop kelas menengah atas. Membidik konsumen yang gila akan komputer -khususnya yang bergerak di sektor industri kreatif, Dell menghadirkan XPS 15 series. Produk ini pun dihadirkan dalam dua versi, yakni laptop konvensional dan laptop 2in1. Apa yang menarik dari dua produk ini?
Dengan layar berukuran 15 inci beresolusi hingga 4K, dua laptop ini dari sisi desain memiliki perbedaan yang jelas. XPS 15 hadir dengan bentuk laptop konvensional (clamshell) dan XPS 15 2-in-1 hadir dengan bentuk convertible yang bisa berubah dari laptop menjadi tablet dengan layar sentuh.
Selain dari segi faktor bentuk, jeroan kedua laptop juga sedikit berbeda. XPS 15 mengandalkan prosesor 6-core Intel Core i7-8750H dengan RAM 16 GB, SSD 512 GB, kartu grafis GeForce GTX 1050 Ti (4 GB DDR5 RAM). Selain itu, layar touch IPS 15,6 inci dengan resolusi 4K (3.840 x 2.160 piksel) juga melengkapi performa laptop ini. Laptop yang diklaim paling ramping di kelasnya dengan bobot 1,8kg dan ketebalan 17mm ini dibanderol dengan harga Rp 36 juta di pasar Indonesia.
Sementara XPS 15 2-in-1, dibekali prosesor quad-core Intel Core i7-8705G dengan grafis Radeon RX Vega M GL terintegrasi (4 GB HBM2 RAM), RAM 16 GB, SSD 512 GB, berikut layar sentuh 15,6 inci beresolusi full HD (1.920 x 1.080). Harga gawai berbobot 2kg dengan ketebalan 16mm ini dibanderol di angka Rp 37,9 juta. Anda pilih yang mana?
Editor: Eko Adiwaluyo