Interbat Aesthetic meluncurkan rangkaian produk pertamanya di bawah brand Xtracare, sebagai Ionic Skincare System yang memadukan teknologi Ion Balancing Minerals dengan Intercellular Lamellar Emulsion. Interbat membawa misi dalam menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia atas produk skincare yang tidak hanya merawat tapi juga mengembalikan kesehatan kulit.
Derrick Sukamto, Vice President PT Interbat mengatakan pertumbuhan industri kosmetika Indonesia terus meningkat secara fenomenal. Banyak sekali produk kosmetika yang ditujukan untuk fungsi mempercantik.
Namun, belum banyak produsen yang secara aktif berperan dalam upaya peningkatan kesehatan kulit secara menyeluruh.
“Fokus kami di Interbat Aesthetic adalah kesehatan kulit, karena kami percaya bahwa kecantikan dan rasa percaya diri dapat dimulai dari kulit yang sehat. Xtracare adalah rangkaian produk skincare pertama dari Interbat Aesthetic yang pastinya sudah teruji klinis dan mampu memperbaiki skin barrier dan mengembalikan fungsi kulit yang rusak,” kata Derrick, Selasa (20/2/2024).
BACA JUGA: ZAP Beauty Index 2023: Kulit Kusam Dominasi Persoalan Perempuan Indonesia
Menurut Derrick, salah satu masalah utama kulit di Indonesia adalah paparan polusi yang tinggi. Paparan polusi ini dapat memengaruhi keseimbangan ion kalsium dan magnesium pada kulit, sehingga kulit terlihat kusam, sensitif dan skin barriernya terganggu.
“Masalah dasar ini dapat diperbaiki dengan penggunaan Xtracare. Meski teknologi yang digunakan sangat mutakhir, namun bahan-bahan aktifnya diekstraksi dari tumbuh-tumbuhan serta mineral alam, sehingga aman bahkan untuk kulit yang rentan dan sensitif,” ujar Derrick.
Seperti diketahui, dampak polusi dan perubahan iklim bagi kesehatan manusia kini semakin nyata. Tahun 2023 lalu, selain peningkatan bencana alam akibat cuaca ekstrem seperti banjir dan kekeringan berkepanjangan di seluruh Indonesia, terjadi pula lonjakan infeksi saluran pernapasan di Jakarta.
Dampak kesehatan ini tidak hanya terjadi pada organ pernapasan saja, tetapi ternyata juga memengaruhi kualitas kulit, organ terbesar dan pelindung terluar tubuh manusia. Olivia, Product Manager Interbat menyebutkan Xtracare terdiri atas dua rangkaian kategori, yaitu Xtrabarrier dan Xtrawhite.
Masing-masing kategori memiliki rangkaian produk yang lengkap seperti cleanser, booster, serum, dan lainnya.
“Xtracare akan segera tersedia secara terbatas di klinik-klinik dermatologi terkemuka. Kami berharap masyarakat Indonesia dapat segera merasakan manfaat dari inovasi ini,” tutur Olivia.
Editor: Ranto Rajagukguk