Intip Indahnya Destinasi Pantai Di Likupang

profile photo reporter Ellyta Rahma
EllytaRahma
20 September 2019
marketeers article

Pariwisata di Sulawesi Utara tidak hanya tentang Bunaken saja. di Kabupaten Minahasa Utara, terdapat surga tersembunyi yang menghadirkan sajian wisata pantai yang menawan. Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Likupang menjadi bukti bahwa destinasi ini sedang gencar dikembangkan.

Apa saja yang ada di Likupang?

  1. Pulau Lihaga

Pulau Lihaga merupakan destinasi wisata pantai yang masih perawan di Kecamatan Likupang. Pulau seluas delapan hektar ini memiliki potensi wisata pantai yang luar biasa. Dari kejauhan, terlihat kalau pulau ini memiliki pasir pantai berwarna putih bersih. Ketika menginjakkan kaki di pulau ini, jangan heran kalau pasirnya terasa halus karena jenis pasir yang berbulir kecil dan minim batuan.

Pulau ini juga memiliki garis pantai yang landai sehingga pengunjung bisa snorkeling, Airnya berwarna biru terang dengan karang dan ikan-ikan yang tinggal di antaranya menjadi daya tarik wisata bawah laut yang masih asli.

2. Pantai Pulisan

Jika biasanya pantai terbentang luas, Pantai Pulisan memiliki keunikan dengan kawasannya yang terbagi menjadi tiga oleh tebing batu yang menjorok ke laut. Tebing-tebing ini mengakibatkan Pantai Pulisan memiliki gua di dekat pantai. Di kawasan ini pengunjung juga bisa bermain banana boat dengan biaya Rp 25 ribu per orang.

3. Bukit Pulisan

Masih di kawasan Pantai Pulisan, Bukit Pulisan menyajikan pemandangan hamparan padang rumput berlatar belakang laut. Untuk mencapai puncak Bukit Pulisan, pengunjung harus trekking selama satu jam. Dari puncak Bukit Pulisan ini pengunjung bisa menikmati lanskap pantai dan tanjung Pulisan dalam satu frame.

4. Pulau Gangga

Tidak jauh dari Pulau Lihaga, terdapat Pulau Gangga yang memiliki potensi wisata bawah air yang menakjubkan. Pulau ini merupakan destinasi diving yang sering jadi incaran pengujung. Pulau Gangga dikelilingi dengan karang bawah laut beserta biota laut yang beragam.

Bagaimana cara menuju Likupang? Pengunjung harus menempuh perjalanan darat selama 90 menit dari Kota Manado. Setelah sampai di pelabuhan Serei, pengunjung dapat meneruskan perjalanan mengunjungi berbagai pulau di kecamatan ini menggunakan perahu nelayan. Dari pelabuhan Serei ke Pulau Lihaga setidaknya memakan waktu 40 menit. Setelahnya, pengunjung bisa melakukan hopping island mengelilingi pulau-pulau kecil di Likupang.

Related

award
SPSAwArDS