Intip Makna Lagu “See That?” yang Bikin NMIXX Banjir Pujian

marketeers article
NMIXX (Foto: Instagram)

NMIXX kembali mencuri perhatian dengan lagu terbarunya, See That? dari mini album ketiga, Fe3O4: STICK OUT. Berkat keunikan musiknya, lagu ini berhasil mengundang banyak pujian untuk girl group besutan JYP Entertainment tersebut.

Koreaboo mendefinisikan See That? sebagai lagu mix pop yang unik, memadukan irama hip-hop klasik dengan sentuhan musik country. Lagu ini menampilkan sisi baru NMIXX yang anggun, namun tetap setia pada ciri khas mereka yang berbeda dari girl group di generasi ini.

Kendati terdengar ringan, See That? berhasil mengejutkan pendengar dengan berbagai elemen tak terduga. Termasuk senandung yang misterius, segmen country yang ceria, dan penutup lagu yang kuat. 

BACA JUGA: Gandeng Musisi Spanyol, Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Single Baru

Liriknya yang cerdas, memanfaatkan frasa See That? dengan makna ganda, juga menambah kedalaman dan keunikan pada pesan yang disampaikan. Karena itulah, tak mengherankan bila lagu ini mendapat perhatian luas di forum Korea yang populer, Pann, sesaat setelah dirilis.

NMIXX Banjir Pujian

Sebuah unggahan yang memuji lagu See That? membuat banyak penggemar mengekspresikan kekaguman mereka. Warganet memuji bagaimana lagu tersebut memberikan kesempatan bagi Seolyoon untuk lebih menonjol, dan Haewon memperlihatkan kemampuan vokal utamanya.

Bae juga mendapat apresiasi atas perannya yang semakin besar dalam lagu ini, menunjukkan bagaimana NMIXX mampu mempertahankan identitas unik mereka sambil terus berkembang dan menghadirkan sesuatu yang baru. 

BACA JUGA: Dirilis 7 Tahun Lalu, Ini Rahasia Lagu Spring Day BTS Tetap Populer

Para penggemar juga memuji kekompakan NMIXX dalam penampilan mereka kali ini. “Mereka benar-benar tampil luar biasa. Seolyoon, Bae, dan Haewon semuanya mendapatkan momen untuk bersinar, dan lagunya sangat memukau!” ujar salah satu K-Net. 

Penggemar lainnya menambahkan, “Saya senang mereka tetap setia pada gaya NMIXX. Jika Anda mencari sesuatu yang lebih umum, carilah di tempat lain.”

Bagaimana menurut Anda? 

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS