Investree Tambah Portofolio Lender Institusi

marketeers article

GMO Payment Gateway (GMO-PG), sebuah layanan pembayaran dari Jepang bergabung bersama fintech lending Investree sebagai salah satu lender institusi. Kerja sama antar kedua perusahaan telah terjadi dari tahun lalu. GMO-PG akan mendanai sub-segmen portofolio pinjaman Usaha Kecil Menengah (UKM).

“Dukungan pendanaan dari GMO- PG akan digunakan untuk membiayai lebih banyak UKM Indonesia melalui beragam portofolio pinjaman Investree antara lain Invoice Financing, Buyer Financing, Working Capital Term Loan, dan Online Seller Financing. Semuanya dalam skema konvensional dan syariah,” jelas Co-Founder dan CEO Investree Adrian Gunadi.

GMO-PGmerupakan perusahaan yang menyediakan layanan pemrosesan pembayaran kartu kredit untuk bisnis di mana pemesanan dapat melalui pos. Perusahaan tersebut saat ini telah memperluas cakupan solusi pembayaran online ke dalam bisnis e-commerce dan melayanai pembayaran keuangan kepada lebih dari 100 ribu pedagang.

Investree saat ini tengah berfokus pada pembiayaan rantai pasokan (supply chain financing) dan mulai mengubah konsepnya menjadi solusi digital bagi UKM. “Sebagai layanan pinjaman, kami menyediakan pembiayaan utang kepada fintech platform di Indonesia, India, dan AS,” pungkas Adrian.

Hingga bulan Oktober 2020, Investree telah memfasilitasi pinjaman sebesar Rp 7,3 triliun kepada 1.429 borrower dan mencatat sekitar 120 ribu lender di platformnya. Tahun ini, Investree juga melakukan ekspansi ke Thailand dan Filipina.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related

award
SPSAwArDS