Invictus Blue Perluas Pasar dengan Data-Driven Marketing

marketeers article
Invictus Blue Ekspansi ke Indonesia untuk Perkuat Pasar. (Invictus Blue)

Invictus Blue, agensi media asal Malaysia, resmi memperluas operasinya ke Indonesia sebagai bagian dari strategi pertumbuhan regional. Langkah ini bertujuan memperkuat posisi di industri media dengan menghadirkan solusi data-driven marketing yang lebih efektif bagi bisnis di Indonesia.

Ekspansi ini sejalan dengan meningkatnya kebutuhan perusahaan terhadap strategi media berbasis data yang lebih presisi. Dengan pendekatan ini, Invictus Blue ingin membantu bisnis Indonesia dalam mengoptimalkan strategi pemasaran digital dan meningkatkan efektivitas kampanye melalui analisis data yang mendalam.

BACA JUGA: WE! Interactive Ditunjuk Jadi Agensi Medsos untuk MILKLAB

“Kami siap membantu klien Indonesia menghadapi tantangan di lanskap media modern dengan solusi berbasis data dan inovasi teknologi,” kata Erick Ko, Business Director Invictus Blue Indonesia dalam siaran pers, Jumat (28/2/2025).

Dalam strategi data-driven marketing, perusahaan akan mengintegrasikan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk menganalisis tren pasar dan perilaku konsumen. Dengan pemanfaatan predictive analytics, bisnis dapat menargetkan audiens yang lebih spesifik dan meningkatkan efisiensi anggaran pemasaran berdasarkan data yang lebih akurat.

Selain itu, Invictus Blue akan mengadopsi pendekatan omnichannel marketing, yang menghubungkan berbagai platform digital untuk menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih terintegrasi. Dengan strategi ini, perusahaan dapat mengelola komunikasi merek secara lebih efektif di berbagai kanal pemasaran.

Fokus lain dari ekspansi ini adalah membangun kemitraan dengan perusahaan lokal guna memperkuat pemahaman terhadap pasar Indonesia. Dengan bekerja sama dengan pemangku kepentingan, Invictus Blue ingin menghadirkan solusi pemasaran yang lebih relevan dengan kebutuhan bisnis di Indonesia.

BACA JUGA: Masih Perlukah Agensi Periklanan Melihat CV untuk Rekrut Orang Kreatif?

“Masuknya kami ke pasar Indonesia bukan sekadar ekspansi bisnis, tetapi juga untuk membangun kemitraan dan menciptakan strategi pemasaran yang lebih berdampak bagi klien,” ujar Jo Yau, CEO Invictus Blue.

Dengan kombinasi data-driven marketing, integrasi AI, serta strategi omnichannel, perusahaan menargetkan untuk mempercepat transformasi digital dalam industri media di Indonesia. Langkah ini juga sejalan dengan visi jangka panjang perusahaan dalam memperluas jangkauan bisnisnya di Asia Tenggara.

Editor: Bernadinus Adi Pramudita

Related

award
SPSAwArDS