IUIGA x Purana Hadirkan Koper Limited Edition Bernuansa Indonesia

marketeers article
Kolaksi IUIGA x Purana (Foto: IUIGA)

IUIGA Indonesia tengah berkolaborasi dengan Purana. IUIGA x Purana menghadirkan koleksi eksklusif dan terbatas untuk produk koper. Kolaborasi lintas industri yang dihadirkan dalam koleksi eksklusif ini bertujuan untuk saling memberikan inspirasi destinasi lokal.

“Sebuah kebanggaan bagi IUIGA bisa berkolaborasi dengan salah satu brand fashion ternama di Indonesia dan menghadirkan koleksi terbatas bagi para fashionable traveler.” ujar William Firman, Managing Director IUIGA Indonesia dalam siaran pers IUIGA. 

Sesuai dengan tema anniversary ke-2 IUIGA, yaitu Be Truthful, William berharap kolaborasi ini dapat meningkatkan rasa bangga dan rasa cinta kita sebagai bangsa Indonesia melalui destinasi wisata domestik terbaik. 

Kolaborasi produk yang dihadirkan IUIGA x Purana menghadirkan koleksi koper best seller IUIGA yang dimodifikasi dan mendapat sentuhan visual bernapaskan retro dari tim desain Purana sehingga menghasilkan sebuah produk koper yang berbeda dari yang lain.

Kolaborasi ini membawa desain yang mengggambarkan destinasi wisata Indonesia, termasuk hidden gems yang ada di wilayah barat hingga timur Indonesia. Desain tersebut dicetak di permukaan koper menggunakan teknologi UV printing. Produk ini diklaim memiliki ketahanan material yang sangat baik.

Dilengkapi pula mini booklet berisi travel bucket list petualangan menjelajah Nusantara. “Bukan hal yang baru dalam kolaborasi lintas industri di masa sekarang ini. Pasalnya, semua bersama-sama saling membantu untuk bisa menghadirkan produk yang menarik dan berguna bagi banyak orang,” jelas Nonita Respati, Co-founder dan Direktur Kreatif PURANA Indonesia.

Melalui produk ini, keduanya ingin mendorong seluruh masyarakat Indonesia untuk selalu jujur dan bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia dengan seluruh kekayaan alam serta perbedaan suku dan budayanya. 

“Semoga kolaborasi IUIGA x Purana bisa menjadi sesuatu yang baru bagi seluruh pelanggan atau penggiat travel di Indonesia. Dan dengan menggunakan produk kolaborasi ini ketika travelling keluar negeri, pengguna semua sudah menjadi ambassador bagi industri pariwisata Indonesia dan memperkenalkan kekayaan serta keindahan alam Indonesia,” tutup Nonita. 

Related