Jaga Kualitas, Ajinomoto Indonesia Terapkan Sistem Jaminan Halal

marketeers article
Jaga Konsistensi, Ajinomoto Indonesia Terapkan Sistem Jaminan Halal. (Dok. Ajinomoto Indonesia)

PT Ajinomoto Indonesia terus memastikan seluruh lini produknya untuk mendapatkan sertifikasi halal. Tidak hanya itu, Ajinomoto juga menerapkan Sistem Jaminan Halal (SJH) di seluruh pabriknya dalam melakukan proses produksi.

Dengan komitmen dan konsistensi tersebut, salah satu brand milik PT Ajinomoto Indonesia, Masako® mendapatkan penghargaan Favorite Halal Brand kategori bumbu, perisa, dan bahan tambahan pangan dalam Halal Award 2023 yang diselenggarakan oleh LPPOM MUI.

Hermawan Prajudi, Direktur Ajinomoto Indonesia mengatakan penghargaan ini diterima dengan penuh syukur sebagai salah satu bentuk apresiasi. Pihaknya juga menyampaikan ucapan terima kasih yang besar kepada keluarga Indonesia yang tetap setia dengan produk-produk kami.

“Penghargaan ini merupakan bukti bahwa Ajinomoto mampu menjaga amanat untuk tetap menjaga kehalalan produk. Upaya yang kami lakukan selama ini merupakan wujud komitmen untuk menyediakan produk yang lezat, berkualitas tinggi, dan dapat dipercaya konsumen,” kata Hermawan dalam keterangan yang diterima Marketeers, Rabu (13/9/2023).

BACA JUGA: Ajinomoto Indonesia Beri Edukasi Pentingnya Peningkatan Asupan Gizi

Selain itu, Hermawan juga menyebutkan bahwa penghargaan ini sangat berarti bagi kemajuan Manajemen Halal Ajinomoto dan memberikan motivasi serta kebanggaan bagi perusahaan, untuk terus memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat sebagai prioritas utama perusahaan.

“Selanjutnya, kami akan terus melakukan inovasi berkelanjutan dengan tetap mematuhi peraturan lainnya yang ditetapkan pihak regulator, sehingga implementasi jaminan halal di masa depan tetap terjaga guna memberikan produk yang baik untuk seluruh keluarga di Indonesia,” ujar Hermawan.

Sementara itu, Direktur Utama LPPOM MUI Muti Arintawati meminta agar seluruh perusahaan yang mendapatkan penganugerahan halal, dapat mempertahankan kualitas produk sesuai dengan standar yang diberikan LPPOM MUI.

Perusahaan yang memperoleh penghargaan diharapkan terus menjaga jaminan halal, sehingga dapat menyediakan produk halal yang berkualitas secara berkelanjutan,” ujar Muti.

BACA JUGA: Langkah Ajinomoto Indonesia dalam Mendukung SDGs

Melalui slogan globalnya “Eat Well, Live Well’, Ajinomoto ingin berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia, sekaligus melangkah ke arah bisnis berkelanjutan yang ramah lingkungan.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS