Menjaga retensi pelanggan adalah tugas wajib bagi merek apa pun. Jelas tujuannya adalah menjaga basis konsumennya guna mendukung keberlanjutan bisnis merek tersebut. Sederhananya, biar jualannya tetap laku di masa depan. Yang perlu dilihat adalah bukan sekadar apakah konsumen itu membeli kembali atau tidak. Lebih dari itu, pelanggan yang puas akan menjadi agen pemasaran secara sukarela melalui advokasi yang mereka lakukan kepada lingkungannya.
Untuk menjaga hal tersebut, Suzuki memiliki sebuah program yang cukup menarik, yaitu Suzuki Day. “Suzuki Day merupakan kegiatan yang diselenggarakan langsung atas kerjasama PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dengan jaringan Bengkel Resmi yang tersebar secara nasional sejak 2011. Kegiatan ini berisikan penawaran menarik yang merupakan layanan purna jual dari Suzuki. Ini adalah Suzuki Day ke 37,” jelas Riecky Patrayudha, selaku Service Head PT Suzuki Indomobil Sales.
Kali ini, PT SIS bekerjasama dengan PT Elang Perkasa Motor (EPM) mengadakan Suzuki Day sekaligus di dua wilayah, yaitu Payakumbuh pada 8 – 9 Oktober 2016, dan Solok pada 15 – 16 Oktober 2016. Suzuki memiliki target sebanyak 218 mobil Suzuki yang akan memanfaatkan kegiatan ini. Pelanggan yang ingin memanfaatkan kegiatan ini, dapat langsung datang ke bengkel resmi bersangkutan.
Beberapa keuntungan yang Suzuki berikan kepada pelanggan setia dikota Payakumbuh dan Solok ini diantaranya, gratis penggantian SGO (Suzuki Genuine Oil), gratis pemeriksaan 23 item standar Suzuki, pemeriksaan sistem kelistrikan pada kendaraan, pemeriksaan fungsi – fungsi dan fluida pada kendaraan, dan potongan harga SGP, SGA & Merchandise mulai dari 25%.
Disamping itu, bagi pelanggan yang sedang menunggu kendaraannya di servis, dapat mengikuti kegiatan lainnya yaitu “Customer Meet Suzuki Day”. Suzuki menyiapkan beberapa kegiatan untuk keluarga Suzuki yang hadir, seperti lomba mewarnai untuk anak, coaching clinic, serta sesi tanya jawab langsung dengan Suzuki Engineer, yang akan dihadiri oleh manajemen Bengkel Resmi Suzuki dan manajemen PT Suzuki Indomobil Sales.
Tujuan dari Suzuki Day Payakumbuh ini tidak lain adalah untuk tetap meningkatkan layanan purna jual Suzuki di seluruh Indonesia dan memperkenalkan adanya Diler Resmi Suzuki terbaru di daerah Payakumbuh.
Editor: Sigit Kurniawan