Jawab Persaingan, Alodokter Kerahkan Strategi Pemasaran Berbasis Data
Alodokter, sebuah platform teknologi kesehatan dari Indonesia, telah menunjuk M&C Saatchi Performance sebagai agency of record (AOR) media digital untuk Indonesia. Bersama partnernya tersebut, Alodokter akan mengerahkan pendekatan pemasaran berbasis data, khususnya dalam menjangkau audiensi mereka di berbagai medium.
Sesuai mandat yang telah berjalan sejak September 2021, agensi ini akan bertanggung jawab untuk membantu Alodokter melebarkan jangkauan dan pengetahuan publik tentang platform ini melalui strategi, perencanaan, dan belanja media digital di semua saluran digital.
Di dalam perjalanannya, Alodokter yang didirikan pada tahun 2014 telah bekerja sama dengan lebih dari 70 ribu dokter serta 1.500 rumah sakit dan klinik yang tersebar di seluruh Indonesia. Platform ini menawarkan berbagai layanan, mulai dari konsultasi dengan dokter dan asuransi, hingga pembelian obat-obatan dan produk kesehatan.
“Alodokter dan platform-platform kesehatan digital telah memberikan pengaruh baik pada kehidupan masyarakat, sehingga layanan kesehatan yang baik harus dapat diakses oleh semua orang. Kami percaya bahwa tim di M&C Saatchi Performance memiliki pendekatan berbasis data yang diperlukan untuk menjangkau pelanggan kami di lanskap media yang terfragmentasi saat ini,” ujar Arian Vivaldi, VP of Marketing di Alodokter. dalam laporannya.
Sejak awal kemitraan keduanya, perusahaan terus meningkatkan struktur strategi pemasaran digital dan membukukan metodologi pelaporan hasil baru. Alhasil, perusahaan kian mampu mendapatkan pandangan yang lebih jelas tentang cara terbaik untuk memanfaatkan anggaran pemasaran.
“Dalam beberapa bulan mendatang, kami akan berinvestasi lebih lanjut untuk brand awareness dan akuisisi pengguna. Kami akan meluncurkan berbagai produk dan penawaran baru untuk lebih meningkatkan kemudahan dan aksesibilitas perawatan kesehatan bagi semua orang. Kami sangat bersemangat untuk membawa Alodokter ke jari seluruh masyarakat Indonesia,” lanjut Arian.
Sementara itu, Roshat Adnani, Director Growth Markets APAC di M&C Saatchi Perfomance, mengatakan bahwa platform teknologi kesehatan seperti Alodokter telah memainkan peran penting selama pandemi ini. Tidak mengherankan, mereka semakin populer dan mengalami lonjakan pertumbuhan organik.
“Setelah pembatasan dicabut, peran kami sebagai agensi adalah melanjutkan momentum pertumbuhan yang telah dialami Alodokter. Perusahaan juga akan mempertahankan posisi yang kuat dalam menghadapi pesaing baru yang telah masuk ke pasar Indonesia,” tegas Roshat.
Di sini, pemasaran Alodokter akan memanfaatkan pendekatan strategis untuk menciptakan strategi yang berbeda. Tujuannya adalah untuk lebih memperkuat posisi Alodokter di pasar platform kesehatan digital di Indonesia.