Joki Tugas Bisa Berdampak Negatif pada Perkembangan Karier

marketeers article
Ilustrasi (Foto: 123rf)

Praktik joki tugas tengah ramai diperbincangkan di media sosial, khususnya X. Pembahasan ini bermula ketika seorang influencer mengunggah sebuah video, yang mana terkejut karena banyak mahasiswa secara terang-terangan memakai jasa tersebut.

Joki tugas memang sering kali terlihat seperti solusi cepat untuk menyelesaikan pekerjaan akademis. Padahal, jasa ini dapat memberikan dampak negatif yang signifikan pada karier seseorang dan risiko jangka panjang lainnya yang jauh lebih besar daripada manfaatnya.

Melansir CareerAddict, berikut adalah sejumlah alasan praktik tersebut bisa merugikan karier di masa depan:

BACA JUGA: Tips Mengembangkan Karier untuk Gen Z yang Baru Memasuki Dunia Kerja

Kehilangan Kepercayaan

Nilai akademis tinggi, yang mungkin saja diperoleh berkat jasa joki, pada awalnya akan membangun ekspektasi perusahaan terhadap kinerja seseorang. Namun, begitu kinerja mereka tak sesuai dengan perolehan akademisnya, di situlah mereka kehilangan kepercayaan.

Padahal, kepercayaan merupakan hal yang sangat penting dalam dunia kerja. Jika seseorang diketahui menggunakan jasa joki, hal ini tidak hanya menghancurkan kepercayaan, tapi juga memengaruhi penilaian kinerja dan peluang promosi.

Menurunkan Kemampuan Kritis

Penggunaan joki tugas juga dapat menurunkan kemampuan berpikir kritis dan menyelesaikan masalah. Jika seseorang terbiasa mengandalkan orang lain untuk menyelesaikan tugas, mereka kehilangan kesempatan untuk mengembangkan keterampilan itu yang penting di dunia kerja.

Mengurangi Produktivitas dan Disiplin Kerja

Kebiasaan mengandalkan joki tugas bisa mengurangi produktivitas dan disiplin kerja. Seseorang mungkin tidak terbiasa bekerja keras untuk menyelesaikan tugas sendiri, yang pada akhirnya memengaruhi kinerja di tempat kerja dan mengurangi kesempatan untuk mendapatkan promosi.

BACA JUGA: Viral di X, Ini 4 Tips Menanyakan Gaji lewat Email yang Sopan

Kehilangan Kesempatan untuk Belajar

Joki tugas membuat seseorang kehilangan kesempatan untuk mengembangkan kemampuan dan pengetahuan yang diperlukan untuk meniti karier yang mereka inginkan. Ini menghambat pengembangan profesional dan kemampuan berpikir kreatif serta memecahkan masalah.

Merusak Reputasi

Dalam industri tertentu, seperti akademik dan media, reputasi yang baik sangat penting. Jika seseorang kedapatan menggunakan jasa joki tugas, hal ini bisa tersebar di antara rekan-rekan profesional hingga membuatnya sulit mendapatkan pekerjaan baru.

Itulah beberapa dampak negatif dari joki tugas terhadap perkembangan karier. Sebaiknya, hindarilah jasa ini agar bisa fokus pada pengembangan keterampilan pribadi serta membangun karakter yang jujur, disiplin, dan profesional.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS