Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor yang digelar di Gerbang Tol Limo Utara, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat. Jalan tol tersebut memiliki total panjang 14,8 kilometer (km) dengan total investasi sebesar Rp 4 triliun.
Jokowi mengatakan, jalan tol ini akan melengkapi struktur jaringan jalan tol yang ada di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek). Di antaranya adalah lingkar dalam, Jakarta Outer Ring Road 1, dan Jakarta Outer Ring Road 2.
BACA JUGA: Jokowi Targetkan IKN Gunakan 100% Energi Bersih
“Alhamdulillah pagi hari ini kita resmikan jalan tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor dengan total panjang 14,8 km dan total investasi yang dikeluarkan adalah Rp4 triliun,” kata Jokowi melalui keterangannya, Senin (8/1/2024).
Menurutnya, kehadiran Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor dapat memberikan lebih banyak alternatif jalan kepada masyarakat untuk menjangkau tempat-tempat di Jabodetabek. Selain itu, jalan tol tersebut juga diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan mengurangi kemacetan.
BACA JUGA: Kunjungi AS, Jokowi Raih Komitmen Investasi US$ 15 Miliar dari Exxon
“Ini akan memperlancar mobilitas orang, mobilitas barang, mobilitas logistik yang kita harapkan ini akan mengurangi kemacetan dan masyarakat memiliki pilihan, memiliki alternatif dengan menggunakan ruas jalan yang lebih lancar,” ujarnya.
Lebih lanjut, kepala negara menjelaskan secara keseluruhan ruas tol ini akan dirampungkan dalam waktu dekat oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Ditargetkan pembangunannya selesai pada kuartal II tahun ini.
Adapun jalan tol tersebut dioperasikan oleh dua badan usaha jalan tol, yakni Cinere Serpong Jaya (CSJ) anak usaha dari PT Jasa Marga (Persero) Tbk yang mengoperasikan Tol Serpong-Cinere, dan PT Trans Lingkar Kita Jaya (TLKJ) yang mengoperasikan Tol Cinere-Jagorawi.
“Nanti beberapa km lagi akan bisa diselesaikan di kuartal II tahun ini dan pengoperasian jalan tol ini akan lebih banyak pilihan ke masyarakat,” tuturnya.
Editor: Ranto Rajagukguk