Sebuah bisnis akan bisa maju dan dikelola dengan baik bila memiliki semangat kerja yang dihidupi oleh seluruh timnya. Demikian juga yang selama ini dilakukan oleh Bank Sumsel Babel (BSB) dengan semangat kerja yang dikenal 3S Bravo. Budaya kerja 3S Bravo tersebut adalah Solid, Service, dan Simple Becoming Regional Victory.
Menurut Muhammad Adil, Direktur Utama Bank Sumsel, budaya kerja ini penting bagi bank bila ingin bank tersebut maju dan berdaya saing. “Solid menunjukkan integritas. Servis menyangkut trust, dan simple sendiri menyangkut profesionalitas. Ini diluncurkan bertepatan dengan hari ulang tahun Bank Sumsel Babel ke-57, pada 6 November lalu,” kata Adil kepada Marketeers saat bertandang ke kantor pusat BSB.
Adil menambahkan, budaya kerja ini saat ini gencar disosialisasikan kepada seluruh karyawan dan mitra kerjanya. Harapannya, budaya kerja 3S Bravo tersebut mampu menjaga keberlangsungan bisnis BSB. Apalagi, sambung Adil, BSB merupakan perusahaan besar yang memiliki visi dan misi yang jelas yang bertopang pada SDM yang berbudaya kerja yang tinggi.
Dalam pelaksanaannya, Adil membentuk semacam tim kreatif yang menggawangi implementasi tersebut. Tim yang berperan sebagai task force ini terdiri dari tim kreatif budaya, kreatif teknologi, kreatif layanan, dan sebagainya. “Saat ini, kami sedang tahap sosialisasi dan pengukuran dari implementasi tersebut,” kata Adil.
Dalam sosialisasi, BSB memanfaatkan kanal-kanal yang ada – termasuk kanal-kanal sosial berbasis Internet. Misalnya, surat elektronik, SMS, WhatsApp, Line, Path, BlackBerry Mesenger (BBM). Saluran tersebut beroperasi selama 24 jam sehari. “Kami memanfaatkan teknologi yang ada. Hal ini berdampak pada tumbuhnya efisiensi. Inilah yang dimaksud dengan make it simple, terutama di tataran servis” kata Adil.