FIFA Tunjuk Indonesia Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia U17

marketeers article
Sidang FIFA Council. (FOTO: PSSI)

Indonesia sukses menggelar FIFA Match Day dua kali tahun ini. Raihan positif itu pun dilanjutkan dengan penunjukan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pun hanya bisa bersyukur atas berkah setelah Indonesia ditetapkan menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 melalui keputusan bersama pada sidang FIFA Council yang digelar di Markas FIFA, Zurich, Swiss, Jumat (23/6/2023) petang.

Dikutip dari website PSSI, sejauh ini FIFA masih mengagendakan Piala Dunia U17 2023 akan digelar 10 November hingga 2 Desember tahun ini.

“Saya hanya bisa mengucapkan rasa syukur dan Alhamdulillah karena FIFA Council mengambil keputusan bersama untuk menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 tahun ini. Ini salah satu bentuk kepercayaan dunia kepada Indonesia di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Joko Widodo,” kata Erick Thohir.

Tapi, ia mengatakan bahwa dirinya belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi.

Karena, hal ini baru pengumuman yang dilansir dari FIFA pada sidang FIFA Council Jumat malam di Zurich. Baginya, saat ini yang terpenting adalah bagaimana PSSI menyiapkan diri agar menjadi tuan rumah yang baik.

Menurutnya, penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 merupakan sebuah kejutan positif dari FIFA. Terlebih, di situs resmi FIFA juga tidak dijelaskan secara detail alasan penunjukkan Indonesia menjadi tuan rumah turnamen bagi pesepak bola usia muda ini.

BACA JUGA:  Hasil Penjualan Tiket FIFA Matchday Akan Didonasikan ke Palestina

“Saya belum tahu alasan utama penetapan ini. Mungkin saja, beberapa faktor positif yang diperlihatkan Indonesia dalam sepak bola dunia selama tiga bulan terakhir, seperti perbaikan sarana-prasarana stadion yang lolos uji kelayakan FIFA. Kemudian perhelatan dua FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina yang sukses dan menyita perhatian FIFA serta sepak bola internasional,” ucapnya.

Bagaimanapun juga, ia menekankan bahwa penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 ini harus disyukuri sebab kepercayaan FIFA kepada Indonesia masih tinggi dan ini harus dijaga dan dibuktikan.

Soal FIFA Match Day Indonesia vs Argentina yang kemudian dimenangkan oleh Argentina, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengapresiasi mental para pemainnya saat melawan Argentina pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/6/2023).

Meski hasilnya Timnas Indonesia kalah dengan skor 0-2 oleh gol Leandro Paredes dan Cristian Romero, Shin Tae-yong bangga karena Asnawi Mangkualam Bahar dan kawan-kawan mampu memberikan perlawanan.

BACA JUGA:  Jadwal Piala Dunia U20 2023: Italia Vs Korsel, Israel Vs Uruguay

Setidaknya ada dua momen ketika Timnas Indonesia memberikan ancaman ke gawang Argentina. Pertama lewat sambaran Ivar Jenner yang ditepis Emiliano Martinez.

Kiper Aston Villa itu kembali melakukan penyelamatan di awal babak kedua. Sundulan Elkan Baggott memanfaatkan lemparan jarak jauh Pratama Arhan digagalkan Martinez sambil menjatuhkan badan.

Pada sisi lain, lini belakang Timnas Indonesia tampil sangat solid. Elkan Baggott dan Rizky Ridho yang bertugas sebagai bek tengah mampu menahan gempuran serangan dari Argentina.

Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama, dan Pratama Arhan yang berada di kedua sisi sayap Timnas Indonesia juga berjibaku menghalau setiap upaya serangan yang dilakukan Julian Alvarez dkk.

“Memang iya Argentina memiliki permainan yang sangat baik, tetapi secara mental para pemain Timnas Indonesia tidak kalah jauh,” kata Shin Tae-yong.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS