Kantor Baru Rakuten Tandai Era Baru di Indonesia

marketeers article

 

Rakuten semakin serius untuk menggarap pasar e-commerce di Indonesia. Apalagi, setelah berada sepenuhnya di bawah Rakuten Inc., sejak 1 September 2013 beragam investasi dikucurkan untuk memperluas bisnis.   Ada  investasi  di environment, yang salah satunya berwujud kantor, lalu di SDM, dan sistem.  Sebelumnya, Rakuten masuk ke negara ini digandeng oleh MNC Group.

Setelah lepas dari MNC Group, Rakuten menempati kantor baru di Kota Kasablanka. Selain itu, juga mengumumkan beberapa proyek baru untuk mendukung bisnis mereka di sini. Salah satunya, adalah kerjasama dengan MasterCard dan bagi pengguna kartu kredit ini yang berbelanjad di Rakuten bisa mendapat hadiah gratis yang bisa dipilih.

Rakuten juga meluncurkan “Project HOPE” yang membantu warga Wamena, Papua untuk bertransaksi secara online. Warga Wamena bisa membeli beragam kebutuhan di Rakuten dengan harga lebih terjangkau bila dibandingkan dengan beli di offline. Selain itu, warga Wamena juga bisa menjual beragam produk yang mereka hasilkan lewat Rakuten.

“Saya sangat senang sekali bisa membantu warga Wamena. Mereka bisa menjual dari batik Papua hingga Koteka. Saya berani katakan kalau Rakuten menjadi situs e-commerce pertama yang menjual produk asli Wamena,”kata Ryoto Inaba, President Director & CEO Rakuten Belanja Online (RBO).

Sejak masuk ke Indonesia, menurut Inaba, RBO telah tumbuh dengan baik. Pada Kuartal II tahun2013, pesanan RBO tumbuh 257% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Kunjungan ke RBO juga meningkat 180%. Pesanan lewat perangkat mobile pun meningkat pesat hingga 438%.  “Karena hasil yang luar biasa inilah RBO menjadi salah satu anak perusahaan Rakuten yang tumbuh paling cepat di dunia,”tambah Inaba.

Related