Kelangkaan Komponen Teratasi, Honda HR-V Kian Menonjol di Pasar SUV

marketeers article
Ilustrasi distribusi model All New Honda HR-V di pasar SUV Indonesia. (FOTO: Honda Prospect Motor)

PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatatkan angka penjualan menonjol di pasar sport utility vehicle (SUV) lewat produk All New Honda HR-V pada periode Juni 2022. Berdasarkan data wholesale Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) selama kurun waktu tersebut, Honda HR-V terjual sebanyak 1.892 unit. Angka itu menjadikan model ini menempati posisi teratas untuk segmen compact SUV.

Catatan penjualan All New Honda HR-V di pasar SUV Tanah Air pada Juni 2022, didorong oleh tingginya permintaan konsumen serta peningkatan pasokan kendaraan menuju diler. HPM menyebut kondisi distribusi kendaraan menuju jaringan penjualan mulai membaik usai kelangkaan komponen mulai teratasi. Bahkan, pemegang merek kendaraan asal Jepang di Tanah Air itu berani menjanjikan peningkatan kapasitas produksi model All New Honda HR-V, pada semester II 2022.

“Kami bersyukur bahwa pasokan komponen untuk produksi mulai meningkat di semester kedua tahun ini sehingga kami dapat mengirimkan All New HR-V ke lebih banyak konsumen. Kami akan terus memonitor ketersediaan komponen dan berusaha menjaga kondisi pasokan unit agar dapat semakin cepat memenuhi permintaan konsumen,” kata Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, dalam keterangan tertulis yang diterima Marketeers pada Jumat (15/7/2022).

Upaya peningkatan kapasitas produksi untuk menjaga pangsa pasar All New Honda HR-V di segmen compact SUV, disebut akan menyentuh 2.500 unit per bulan. Angka itu melonjak hampir dua kali lipat dari target realisasi perakitan model tersebut selama semester I tahun 2022, yang hanya berkisar 1.500 unit per bulannya. Keterbatasan produksi itu disebabkan adanya kekurangan pasokan komponen berupa chip semikonduktor.

Masalah minimnya suplai komponen chip semikonduktor tersebut membuat konsumen harus menunggu hingga tiga bulan sebelum mendapat unit mobil miliknya. Problem serupa juga dialami pelanggan yang memesan model kendaraan lain keluaran Honda. Terutama varian kendaraan yang didatangkan secara impor utuh (completely built up/CBU) seperti All New Honda Civic RS.

All New Honda HR-V meramaikan pasar SUV di Indonesia sejak Maret 2022, serta sudah membukukan penjualan kumulatif sebanyak 7.887 unit sampai saat ini. Menurut data keluaran HPM khusus pada periode Juni 2022, All New Honda HR-V terjual hingga 2.032 unit. Catatan itu hanya kalah banyak dibandingkan unit All New Honda Brio yang dipasarkan pada periode serupa yaitu 4.974 unit.

Terlepas dari kendala pasokan komponen chip semikonduktor yang menghambat kegiatan produksi kendaraan, HPM menorehkan capaian positif pada semester I tahun 2022. Jumlah mobil merek Honda yang terserap oleh konsumen pasar otomotif Tanah Air mencapai 53.910 unit. Angka itu meningkat hingga 9% jika dibandingkan periode serupa pada tahun 2021.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS