Kenalan Dengan ATEEZ, Boy Group K-Pop Pertama yang Tampil Di Coachella

marketeers article
Sumber: Instagram @ateez_official_

Boy group ATEEZ bersiap untuk menciptakan sejarah di panggung global melalui penampilan mereka yang sangat dinanti-nanti di ‘Coachella Valley Music and Arts Festival’, sebuah festival musik dan seni yang diadakan di Coachella Valley, Indio, California, pada tanggal 12 dan 19 April 2024.

Festival yang berdiri sejak tahun 1999 ini telah menjadi ajang musik terbesar di dunia yang terkenal dengan tradisinya. Diikuti oleh lebih dari 200.000 pengunjung setiap tahunnya, Coachella Valley Music and Arts Festival dipandang sebagai panggung Impian bagi banyak musisi.

Melansir Soompi, dengan konfirmasi kehadiran mereka di Coachella, ATEEZ menjadi boy group K-pop pertama yang akan memeriahkan panggung festival musik tersebut. Pencapaian ini makin memperjelas daya tarik universal ATEEZ dalam ranah musik global dan mengukuhkan posisi boy group generasi ke-4 tersebut sebagai boy group K-pop kelas dunia.

BACA JUGA: Sinopsis Kereta Berdarah: Train To Busan Ala Indonesia

Selain mereka, bintang K-pop lainnya yang turut memeriahkan panggung Coachella adalah Le Sserafim dan The Rose.

Menanti debut mereka di Coachella, kenalan dulu yuk, dengan boy group satu ini!

ATEEZ

ATEEZ adalah boy group asal Korea Selatan yang berada di bawah naungan KQ Entertainment. Grup musik ini terdiri atas delapan anggota. 

Pertama, Kim Hongjoong yang memiliki posisi sebagai leader, rapper, dan composer. Lalu, Park Seonghwa yang posisinya sebagai vokalis, Jeong Yunho yang menjadi main dancer dan vocalist, Choi San yang menjadi vocalist.

Selanjutnya, Song Mingi sebagai rapper, Jung Wooyoung sebagai main dancer dan vocalist, dan Choi Jongho sebagai maknae atau anggota termuda dan main vocal.

Kedelapan anggota ini melakukan debut mereka pada tanggal 24 Oktober 2018 dengan album mini Treasure EP.1: All to Zero.

Sebelum resmi debut, nama grup ini adalah KQ FELLAZ, sesuai dengan agensi tempat mereka bernaung, KQ Entertainment. Namun, pada tanggal 3 Juli tahun 2018, KQ FELLAZ berganti nama menjadi ATEEZ, yang merupakan singkatan dari “A TEEnager Z.

Arti dari nama ini mengacu pada sekelompok remaja yang akan bersedia untuk melakukan hal apa pun, mulai dari A sampai Z.

BACA JUGA: Perluas Sayap di Asia, Billboard Akan Luncurkan Billboard Korea

Sementara itu, sebutan untuk penggemar mereka adalah ATINY. Kata ATINY ini merupakan kombinasi dari nama ATEEZ dan kata “destiny” dalam bahasa Inggris.

Selama tiga tahun terakhir, ATEEZ telah meluncurkan dua album studio versi Korea dan Jepang, tujjuh mini album Korea dan Jepang, dan 11 single hingga tahun 2021 ini. Boy group ini juga sudah menyelenggarakan konser di 17 negara, seperti Amerika Serikat, Jerman, Belanda, Australia, hingga Rusia.

Nah, itu dia perkenalan singkat mengenai ATEEZ. Bagaimana ATINY. Apakah kalian sudah siap menanti penampilan idol kalian di panggung Coachella?

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS