Kepengurusan Baru, ICSB Banten Siap Tingkatkan Kompetensi Pengusaha Wanita

marketeers article
business, education, people and office concept businesswoman or teacher in suit pointing finger up from back

International Council For Small Business (ICSB) berkomitmen akan meningkatkan kompetensi pengusaha dari kalangan perempuan para anggotanya. Hal ini menyambut adanya kepengurusan baru ICSB Banten. yang telah dilantik secara virtual

ICSB adalah organisasi nonprofit yang membantu pengembangan kewirausahaan di Tanah Air bersama empat pilar pendukungnya, yaitu akademisi, peneliti, pemerintah dan pelaku bisnis. Organisasi ini berpusat di Washington, Amerika Serikat (AS).

Direktur Regional ICSB Banten Airin Rachmi Diany mengatakan, dirinya berjanji akan bekerja keras membawa organisasi semakin maju. Sebab, pada periode pertama, ia mengaku belum optimal dalam bekerja. Kejadian tersebut, tak ingin diulangi kembali pada periode kedua.

“Tentunya pada kesempatan yang baik ini pekerjaan rumah kita bersama woman entrepreneurship akan kita jalankan. Program tersebut tentu selalu menginspirasi kita semua,” kata Airin dalam sambutannya, Kamis (18/11/2021).

Airin menambahkan, belum optimalnya kinerja pada periode pertama lantaran merebaknya pandemi COVID-19. Pembatasan aktivitas membuat organisasi yang baru seumur jagung kala itu terpaksa harus menunda program kerjanya. Adapun rogram yang terpaksa ditunda yakni workshop dan pelatihan di empat kota dan kabupaten.

Rencananya, program itu digulirkan pada tahun 2020. Kendati demikian, hingga sekarang masih belum dapat terlaksana. Untuk meningkatkan kompetensi pengusaha perempuan, ICSB Banten mempercayakan Founder & Chairman MarkPlus, Inc Hermawan Kartajaya sebagai mentor.

“Melalui gagasan Pak Hermawan wow leadership yaitu kepemimpan yang menggunakan pikiran, perasaan serta spirit kemanusiaan ini akan terus menjadi pedoman baik. Pada saat kemarin saya mendapatkan amanah sebagai walikota dan dalam kegiatan kali ini pun sampai nanti menjadi pedoman kita meraih bahagia dunia dan akhirat,” ujarnya.

Tak hanya itu, Airin optimistis melalui jaringan yang dimiliki oleh Hermawan dapat mengembangkan organisasi maupun para anggotanya dalam menjalankan bisnis. Apalagi, peraih gelar doktor honoris causa dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dikenal sebagai sosok yang memiliki dedikasi tinggi terhadap dunia pendidikan, khususnya kewirausahaan.

Di sisi lain, dia menyebut, ke depan ICSB Banten akan lebih banyak menjalin kerja sama dengan awak media agar bisa semakin melebarkan sayapnya. Dengan begitu, program-program yang dilaksanakan ICSB akan semakin dikenal masyarakat.

“Sekarang ini sangat penting bagaimana berkolaborasi dengan media. Jadi sekali lagi mohon maaf jika banyak kekurangan di periode pertama, mari berjuang bersama dengan kondisi pandemi COVID-19 ini kita tahu bahwa tidak ada pilihan dan tidak ada yang menjadi prioritas bahwa semuanya prioritas. Kesehatan pulih dan ekonomi bangkit,” tandasnya.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS