Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengumumkan kerja sama dengan Netflix. Kerja sama ini sebagai salah satu program Belajar dari Rumah yang menjadi alternatif belajar di tengah pandemi COVID-19.
Melalui kerja sama ini. film-film dokumenter produksi Netflix akan ditayangkan melalui saluran televisi. Mulai 20 Juni 2020, beberapa film dokumenter tersebut akan disiarkan melalui stasiun Televisi Republik Indonesia (TVRI).
Melalui siaran pers, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim mengatakan, upaya ini dilakukan Kemendikbud untuk memastikan agar dalam masa yang sulit ini masyarakat terus mendapatkan kesempatan untuk melakukan pembelajaran dari rumah, salah satunya melalui media televisi dengan jangkauan terluas di Indonesia.
“Program Belajar dari Rumah di TVRI ditujukan untuk membantu peserta didik, orang tua, dan guru yang memiliki keterbatasan akses internet, baik karena kendala ekonomi maupun geografis,” terang Mendikbud Nadiem, di Jakarta, Rabu (17/06/2020).
Tidak hanya film dokumenter produksi Netflix saja yang akan tayang di TVRI, namun juga film-film pemenang penghargaan serta serial televisi untuk anak-anak dan keluarga dari Netflix juga akan ditayangkan di televisi.
“Melalui kerja sama dengan Kemendikbud, akan semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat mengakses dan menikmati tayangan dokumenter Netflix Original,” pungkas Wakil Presiden Konten Original Bahasa Lokal Netflix Bela Bajaria.
Beberapa dokumenter pembelajaran Netflix Original yang dapat disaksikan pada program Belajar dari Rumah antara lain Our Planet, Street Food: Asia, Tidying Up with Marie Kondo, Spelling the Dream, Chasing Coral, dan Night on Earth. Dokumenter-dokumenter tersebut akan ditayangkan dengan terjemahan Bahasa Indonesia
Editor: Ramadhan Triwijanarko