Usai merampungkan Plaza Indonesia Fashion Week 2018, Plaza Indonesia tak menunggu lama untuk menggelar event akbar lain. Di awal April, Plaza Indonesia menggelar Plaza Indonesia Beauty Week (PIBW) 2018 untuk menampilkan inspirasi kecantikan bagi para pengunjung mereka.
Digelar selama 2-30 April 2018, PIBW 2018 akan mengadakan tiga kegiatan utama, meliputi Beauty Market, Beauty Masterclass & Workshop, dan Beauty Talk.
“Akan ada 33 brand yang dapat ditemui para pengunjung dalam kegiatan Beauty Market. Sementara Beauty Masterclass & Workshop akan memberikan berbagai program edukasi terkait tren di industri kecantikan kini. Untuk Beauty Talk akan hadir talk show yang membahas tips dan trik seputar kecantikan,” jelas General Manager Marketing PT Plaza Indonesia Realty Tbk, Zamri Mamat di Jakarta, Senin (02/04/2018).
Lebih jauh Zamri menjelaskan, Beauty Market akan digelar di level 2, 4, dan 5. Melangkah ke Atrium On4, para pengunjung dapat menyaksikan Beauty on Canvas Exhibition yang menampilkan ekspresi 12 beauty blogger Indonesia. Para beauty blogger menunagkan makna kecantikan mereka di atas kanvas menggunakan lipstick, blush on, dan eye shadow dengan berbagai alat kecantikan.
“Melalui PIBW 2018, kami berharap dapat memberikan inspirasi bagi setiap perempuan untuk dapat menjadi sosok yang dapat menyebarluaskan inspirasi melalui kekuatan dan kecantikan mereka,” tutur Zamri.
Editor: Sigit Kurniawan