Kini Giliran Molto Hadirkan Mini Series Joe Taslim dan Istri, Berhasilkah?
Molto sebagai merek pewangi dan pelembut pakaian rupanya terus berusaha untuk menjadi produk pilihan konsumen yang menginspirasi keluarga. Hari ini, Kamis (23/4/2015) Molto memperkenalkan brand ambassador terbarunya yaitu Joe Taslim dan istrinya Julie Taslim. Pemilihan brand ambassador ini sangat sesuai dengan konsep yang ingin disampaikan Molto yaitu keharuman parfum yang dihasilkan dari Molto Perfume Essence ini mampu menguatkan dan membangkitkan romantisme suami istri.
“Saat mencari brand ambassador baru kami merasa kesulitan karena kami mencari sosok perempuan yang bukan public figure. Namun, dia adalah kita semua, dengan sosok yang bukan siapa-siapa dia bisa mendukung suaminya menjadi sosok yang luar biasa. Lalu, kami bertemu dengan Joe dan Julie Taslim. Kami mengobrol dan sangat berasa dukungan yang diberikan Julie pada Joe Taslim. Walaupun tipe Julie itu cool bukan tipe yang periang, namun sosok Julie ini sangat menginspirasi bagi kami,” kata Pauline Liongosari, Brand Manager Molto dalam acara konferensi pers Molto Perfume Essence: Impression of Your Fragrance di Jakarta.
Molto juga ingin menekankan pada pasangan bahwa dibalik sosok suami yang hebat, ada sosok istri yang tak kalah hebat mendukung suami dengan memberikan yang terbaik untuk keluarga, termasuk terus membangkitkan romantisme dalam berumah tangga dengan keharuman. Untuk menginspirasi pasangan lain di luar sana, Molto menghadirkan mini webseries“Impression of Your Fragrance”yang diperankan oleh Joe dan Julie Taslim. Mini webseries ini mengangkat kisah insipratif mengenai kisah cinta kedua insan ini yang tahun ini telah memasuki usia pernikahan yang ke-10 tahun.
“Kami tidak memungkiri bahwa tren pembuatan mini series ini benar-benar menjadi perhatian para merek. Jadi, semua merek sedang ingin membuat sesuatu yang bisa lebih engage dengan konsumen yang tidak bisa dilakukan oleh sebuah iklan. Bagaimana merek bisa engage hanya dalam waktu 15-30 detik dengan penonton. Maka, kami mencari cara bagaimana engagekonsumen dengan biaya yang tidak terlalu mahal. Maka, kami membuat mini webseries dengan menampilkannya di Youtube dan target audience kami memang ada di platform ini,” tambahnya.
Melalui mini webseries yang terdiri dari lima episode ini, lanjut Pauline, Molto ingin konsumen mengerti ke arah mana pesan yang ingin disampaikan Molto. Kini, iklan Molto sudah tidak lagi menggunakan dunia kain Molto, tetapi dengan menampilkan pasangan. Molto ingin kisah yang ada di iklan tv ditampilkan dengan kisah Joe dan Julie Taslim agar lebih engaging dengan konsumen yang menonton. Pada akhirnya, mereka merasa bahwa kisah yang dibawakan Molto ini sangat menggambarkan kehidupan mereka sebagai pasangan untuk semakin mempererat hubungan yang penting dalam menjaga keutuhan bahtera rumah tangga.
Selain membuat mini webseries, untuk menginspirasi pasangan di Indonesia, Molto meluncurkan aplikasi Facebook dengan tema yang sama, yaitu Impression of Your Fragrance. Program ini mengajak pasangan untuk membuat video berdurasi 45 detik sehingga membangkitkan nostalgia pasangan. Molto akan memilih lima pasangan yang paling menginspirasi untuk menghidupkan kembali romantisme mereka dengan berlibur ke Paris.