Kumpulkan Data dari Pengguna, Apple Bangun Ulang Maps

marketeers article

Apple tengah mempersiapkan pembaruan ulang dari Maps mereka yang segera dirilis di San Fransisco dan Bay Area dengan versi iOS 12 beta. Dilansir dari GSM Arena, Apple memulai kembali dari awal untuk mengembangkan Maps baru. Tidak hanya menggunakan data yang dikumpulkan dari armada mobil sendiri, melainkan pengguna iPhone.

Meski menggunakan data yang dikumpulkan dari pengguna iPhone, Apple mengaku tetap menghormati privasi pengguna mereka. Apple mengaku telah mengembangkan sistem pengumpulan data milik sendiri untuk mengurangi ketergantungan pada data pihak ketiga untuk aplikasi navigasi.

Lantaran saat ini Maps menggabungkan data perjalanan pengguna ketika mereka membuka aplikasi Maps (sama seperti Google Maps) maka akan sedikit mempercepat proses. Namun, data dari sensor dan mobil dengan kamera tetap akan digunakan.

Produk terbaru ini akan tersedia di seluruh Amerika Serikat secara bertahap hingga tahun depan, dan akan diikuti dengan perubahan desain. 

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS