Lewat FX30, Sony Tawarkan Kapabilitas Profesional Untuk Pemula

marketeers article
Koji Sekiguchi, President Director PT Sony Indonesia pada acara peluncuran FX30. | Foto: Sony Indonesia

Sony Indonesia resmi memperkenalkan kamera terbaru mereka yaitu, FX30. Kamera ini merupakan tambahan terbaru dari rangkaian Cinema Line yang merupakan kamera sinema ringkas 4K Super 35. 

FX30 dilengkapi dengan berbagai fitur profesional khas dari Cinema Line. Meski begitu, hadir dengan harga yang lebih terjangkau sehingga cocok bagi para filmmaker pemula, videografer, serta kreator konten.

“Kamera ini menjadi jawaban dari masukan dan kebutuhan dari konsumen kami. Untuk dapat terus menunjang kreativitas mereka, kami menghadirkan FX30 yang merupakan model entry yang cocok bagi pemula dengan berbagai fitur profesional. Harapannya, kamera ini dapat digunakan untuk mengasah kemampuan pengguna dan membantu mereka menghasilkan karya menakjubkan,” ujar Koji Sekiguchi, President Director PT Sony Indonesia, Jumat (21/10/2022).

FX30 menawarkan ekspresi sinematik dengan sensor APS-C Exmor R CMOS (Super 35 format) back-illuminated 20,1 megapiksel terbaru. Selain itu, kamera ini juga dilengkapi dual base ISO (800/2500) yang memberikan sensitivitas tinggi, noise rendah, serta latitude 14+ stops.

Kamera ini sudah memiliki berbagai codec atau coder-decoder perekaman video. FX30 dapat merekam 4K Super 35 (16:9) dengan melakukan oversampling dari 6K hingga 60fps.

Seperti Cinema Line lainnya, FX30 memiliki mode pengambilan gambar Log dengan mengaktifkan mode Cine El, Cine El Quick, dan Flexible ISO untuk perekaman dengan kurva gamma S-Log3 yang memungkinkan lebih banyak fleksibilitas ketika melakukan color grading.

Ketiga mode ini memungkinkan perekaman video sambil melakukan monitoring dengan LUT yang sesuai untuk melihat preview hasil gambar final. Kamera ini menawarkan kemampuan pemrosesan gambar canggih dengan mesin pemrosesan BIONZ XR untuk gradasi natural dan reproduksi warna realistis.

FX30 merupakan kamera yang ringkas dan ringan, memiliki desain flat top dengan titik-titik pemasangan aksesori. Sehingga mudah digunakan untuk pengambilan gambar dengan tangan (handheld), pengambilan gambar dari sudut rendah, pemasangan pada gimbal atau menambahkan aksesori.

FX30 akan tersedia di Indonesia pada November 2022 dengan harga Rp 33,9 juta sedangkan untuk FX30B, Rp 27.9 juta.

Related

award
SPSAwArDS