J99 Corp., mengerahkan program CSR melalui J99 Foundation. Tak sekadar tanggung jawab, perusahaan juga menggalang awareness masyarakat. Salah satunya melalui Program Ambulance Siaga yang memberikan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Sejak tahun 2021, program ini telah menyediakan ambulans gratis yang tersebar di lima kota, yaitu Malang, Surabaya, Bekasi, Bandung, dan Medan.
Dalam kurun waktu kurang dari tiga tahun, puluhan ribu orang telah terbantu melalui layanan ambulans gratis ini.
Adapun, ambulans gratis dari J99 Foundation tidak hanya menjadi sarana transportasi penjemputan pasien ke Rumah Sakit (RS), tetapi juga terlibat dalam pengantaran pasien dari RS setelah tindakan medis.
Kemudian pengantaran korban kecelakan lalu lintas ke RS, serta menjadi sarana transportasi siaga bencana, termasuk evakuasi bersama petugas pemadam kebakaran dan evakuasi korban bencana alam.
BACA JUGA: MS GLOW Bawa Karyawan & Konsumen Umrah Bersama Larissa Chou dan Mawar D
Lebih lanjut, pentingnya pelayanan kesehatan primer sebagai fokus utama Program Ambulance Siaga J99 ditekankan oleh CEO J99 Corp. Ganesya W. Pradana.
“Kami berharap agar program CSR ini dapat semakin mendekatkan perusahaan kepada masyarakat, memunculkan awareness terhadap kami dan memberikan akses kesehatan yang layak,” kata Ganesya dalam keterangan tertulis, Jumat (26/1/2024).
Selain itu, ambulans ini juga sering digunakan untuk pelatihan Palang Merah Remaja (PMR) di sekolah, pelatihan antar Komunitas Ambulance di tiap kota, serta mendukung berbagai event dan kegiatan seperti MotoGP di Mandalika, event olahraga Pemkot/Pemda setempat, dan berbagai kerja sama dengan klinik dan rumah sakit.
Founder J99 Corp. Gilang W. Pramana pun menyatakan keyakinan perusahaan, dalam memberikan akses pelayanan kesehatan yang sama kepada seluruh masyarakat.
BACA JUGA: Subaru Beri Edukasi Keselamatan Berkendara lewat Safety Driving Course
“Ambulans gratis ini, yang dapat dihubungi oleh masyarakat 24 jam, memberikan kontribusi nyata dalam mendukung kesehatan masyarakat,” ujar Gilang.
Dengan ini, J99 Corp. berusaha memberikan manfaat kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia sebagai wujud tanggung jawab sosial perusahaan.
Ke depan, J99 Foundation ingin terus memperluas armada ambulans gratis dan memberikan manfaat kepada masyarakat yang semakin luas pada tahun 2024.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz