Lima Destinasi Wisata Internasional bagi Solo Traveler

marketeers article
ILUSTRASI: 123RF

Solo traveling dapat menjadi salah satu opsi untuk merayakan libur natal dan tahun baru Anda. Luangkan waktu sejenak untuk menyendiri setelah berkumpul bersama keluarga. Anggap saja, ini sebagai hadiah untuk diri sendiri setelah melewati satu tahun penuh tantangan. Memang, solo traveling terdengar sangat menakutkan bagi sebagian orang, tetapi juga banyak keuntungan jika kita melakukannya.

Dengan melakukan solo traveling, kita akan cenderung lebih bersosialisasi dan belajar tentang budaya yang berbeda, mendorong diri sendiri untuk keluar dari zona nyaman, dan akan lebih sadar terhadap lingkungan dan keadaan sekitar. Kesendirian sangat baik untuk refleksi dan pertumbuhan pribadi. Melalui solo traveling pula, kita bisa belajar tentang diri sendiri dan dapat membangun kepercayaan diri.

Solo traveling bisa terdengar sangat menyeramkan, tapi sangat layak untuk dilakukan. Tidak perlu menuggu teman untuk ke tempat yang Anda ingin sekali kunjungi. Kumpulkan keberanian dan pergilah . Dikutip dari Forbes, inilah lima destinasi negara untuk berwisata yang ramah akan solo traveler.

Kanada

Kanada terkenal sebagai salah satu negara paling ramah di dunia. Jalan-jalan di negara tersebut akan sangat mudah, aman, dan dinamis. Kunjungi kota pesisir Vancouver dan habiskan waktu di Stanley Park dan di Capilano Suspension Bridge.

Kemudian, rasakan wisata kuliner saat melalui Toronto, kota yang menjadi rumah bagi lebih dari 200 kelompok etnis. Naiklah kereta mewah Rocky Mountaineer ke kota kecil Banff. Nikmati juga pemandangan Air Terjun Niagara dari dekat. Terakhir, kita bisa melatih bahasa Prancis di Old Montreal dan melihat katedral di sepanjang Boulevard Saint-Laurent.

Amsterdam

Jika berkunjung ke Amsterdam, kita akan lebih nyaman berkendara ke berbagai situs wisata menggunakan sepeda. Karena pada kenyataannya, di ibu kota Belanda ini terdapat lebih banyak sepeda dibandingkan orang. Ambil rute sepeda ketika ingin mengunjungi Museum Van Gogh, Rumah Ann Frank, dan Rijksmuseum. Terakhir, jangan lupa untuk melihat pemandangan kota dengan menggunakan kanal pesiar khas Amsterdam.

Islandia

Jelajah alam menjadi salah satu wisata yang menarik untuk kita lakukan di Islandia. Para penggemar alam bisa menemukan banyak hal untuk dieksplorasi di negara yang penuh dengan gunung berapi dan gletser ini.

Lihatlah lempeng tektonik Amerika Utara dan Eurasia yang bertemu di atas permukaan bumi. Kita bisa bersantap di Reykjavik dengan hidangan populer eksotis seperti puffin, kuda, dan hiu fermentasi. Jangan lupa untuk melihat Aurora Borealis di musim dingin atau matahari tengah malam di musim panas,

Masih banyak lagi wisata alam yang dapat dinikmati di Islandia. Apalagi, negara ini termasuk salah satu negara teraman di dunia. So, masukanlah Finlandia ke dalam daftar ketika Anda ingin ber-solo traveling.

Kyoto, Jepang

Mengunjungi Jepang dan melewatkan Kyoto merupakan kesalahan besar. Kuil Fushimi Inari di Kyoto adalah salah satu kuil Shinto terbaik untuk kita kunjungi. Untuk pergi ke kuil tersebut, pengunjung akan melewati 10.000 gerbang torii berwarna merah dan oranye sepanjang jalur 2,5 mil ke Gunung Inari. Jika ingin menghindari keramaian, kunjungi kuil pada dini hari.

Gion, sebuah distrik khusus geisha, menjadi destinasi wisata eksotis di Kyoto. Di sana, para turis dapat menikmati taman Zen, bar sake tradisional, serta izakaya, bar Jepang yang lebih kasual untuk merasakan keautentikan dari daerah Kyoto yang sarat dengan sejarah.

Kosta Rika

Kosta Rika terkenal dengan pantai tropis dan hutan yang hijau. Cobalah kunjungi Guanacaste yang menyuguhkan pemandangan gunung berapi, desa-desa nelayan di sepanjang pantai, flora fauna yang beragam, dan juga air terjun serta mata air panas di Taman Nasional Rincon de la Vieja. Negara ini menjadi surga bagi para petualang hiking, berselancar, dan berperahu.

Secara keseluruhan, Kosta Rika adalah negara yang aman untuk dikunjungi, di luar potensi kita terbakar sinar matahari. Dengan berkunjung ke negara ini pula, kita dapat merasakan gaya hidup Pura Vida, yang diartikan hidup sederhana ala masyarakat Kosta Rika.

Related