Live Action Oshi no Ko Hadir dalam Serial dan Film, seperti Apa Kisahnya?
Oshi no Ko versi manga memang telah berakhir. Namun, penggemar masih bisa menikmati karya Aka Akasaka ini dalam bentuk live action.
Serialnya dijadwalkan tayang di Prime Video pada 28 November 2024, sedangkan filmnya mengudara di bioskop Jepang pada 20 Desember 2024. Film yang berjudul Oshi no Ko: The Final Act akan menjadi sekuel dari serial sepanjang delapan episode tersebut.
Pasalnya, manga aslinya sendiri memiliki 166 bab dan versi animenya terdiri atas 24 episode, versi live action kemungkinan memangkas beberapa alur cerita.
Meski ini bisa membuat ceritanya lebih ringkas, ada risiko bahwa kedalaman karakter dan emosi yang menjadi daya tarik utama cerita ini tidak tersampaikan sepenuhnya. Namun, trailer yang telah dirilis menunjukkan bahwa tim produksi berusaha keras menghadirkan kualitas terbaik.
BACA JUGA: Sinopsis ‘Petak Umpet’, Terinspirasi dari Urban Legend Wewe Gombel
Sebagaimana diberitakan Comic Book, serial live action ini menampilkan Asuka Saito, mantan anggota Nogizaka46, sebagai Ai Hoshino. Ada pula Kaito Sakurai yang berperan sebagai Aqua, serta mantan anggota =LOVE, Nagisa Saito, yang memerankan Ruby.
Selain jajaran pemeran yang menjanjikan, sineas di balik serial ini juga sudah berpengalaman. Sebut saja, Hana Matsumoto dan Smith yang duduk di kursi sutradara, serta Ayako Kitagawa sebagai penulis naskah.
Meski belum ada konfirmasi resmi, besar kemungkinan semua episode akan dirilis sekaligus. Ini karena film sekuelnya tayang di bioskop Jepang hanya beberapa minggu usai serialnya dirilis, sehingga jadwal mingguan tidak memungkinkan seluruh episode selesai sebelum film tayang.
BACA JUGA: Tewas saat Bertarung, Mungkinkah Aira Kembali Muncul di Dandadan?
Sayangnya, belum ada informasi lebih detail mengenai bab mana saja yang diadaptasi menjadi live action versi serial dan film. Secara umum, Oshi no Ko berkisah tentang Goro Amemiya, seorang dokter kandungan yang menjadi penggemar berat Ai Hoshino, seorang idol terkenal.
Goro harus membantu persalinan Ai yang sedang mengandung bayi kembar, namun tragedi terjadi ketika seorang penguntit Ai membunuh Goro tepat sebelum persalinan. Goro kemudian bereinkarnasi menjadi salah satu bayi Ai, yang diberi nama Aqua.
Ai melahirkan sepasang anak kembar, yaitu Aqua dan Ruby. Sebagai putra dari idol favoritnya, Aqua pun menyaksikan sisi gelap industri hiburan.
Bersama Ruby, mereka menjalani kehidupan yang penuh konflik, mulai dari ambisi menjadi idol hingga balas dendam.
Editor: Ranto Rajagukguk