LOKET Tawarkan Cara Canggih Kelola Event Buka Puasa Bersama

marketeers article

Momentum Ramadan merupakan saat-saat spesial bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Tidak hanya spesial bagi umat muslim, Ramadan juga biasanya dimanfaatkan sebagai bulannya mempererat tali silaturahmi dengan banyak melakukan kegiatan berkumpul, baik dengan keluarga, sahabat, maupun orang-orang terdekat. Salah satunya melalui kegiatan buka puasa bersama yang telah menjadi tradisi di Indonesia.

“Banyak orang yang menganggap acara buka puasa merepotkan, apalagi mereka yang bertugas sebagai penanggung jawab acara, terutama menentukan tempat, menu, sampai RSPV kehadiran. Guna menjawab permasalahan tersebut, LOKET menawarkan kemudahan dalam satu layanan platform unggulan Loket.com di mana acara buka puasa bersama bisa dikelola dengan seru dan lebih praktis,” ujar Ario Adimas, VP Marketing LOKET dalam siaran persnya.

Melalui platform digital Loket.com, LOKET menghadirkan kemudahan melalui nilai praktis, cepat, serta aman yang tersedia dalam fitur-fitur khusus yang dirancang untuk memberikan pengalaman manajemen event mandiri yang terbaik. Seluruh proses, baik bagi penanggung jawab acara bukber maupun peserta dibuat secara sistematis mulai dari pembuatan event, pilihan sistem pembayaran yang beragam untuk keperluan patungan, pengaturan menu bukber secara praktis, hingga sistem registrasi untuk pendataan peserta berbasis online.

“Kami terus berinovasi untuk dapat memberikan kemudahan-kemudahan yang membantu penanggung jawab acara (Event Creator) dan peserta (Audience) merasa nyaman, sehingga dapat menikmati pengalaman dari acara tersebut secara maksimal. Termasuk, acara-acara sederhana seperti buka puasa bersama teman atau keluarga,” tutup Dimas.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related