Seiring meningkatnya mobilitas masyarakat urban di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek), transportasi massal khususnya berbasis rel kini kian diminati. Hunian di sekitarnya pun mendapat imbas positif. Melihat peluang ini, PT Adhi Commuter Properti (ACP) sebagai pengembang mengangkat brand LRT City.
Mengembangkan kawasan berbasis Transit Oriented Development (TOD), LRT City membidik kebutuhan masyarakat akan hunian strategis yang terkoneksi dan terintegrasi langsung dengan transportasi massal. Berbagai daya siang terus diperkuat. Selain terintegrasi langsung dengan transportasi massal -seperti KRL, LRT, dan TransJakarta, harga yang terjangkau dan kualitas menjadi perhatian LRT City.
Hunian LRT City juga melengkapi diri dengan area komersial dan area perkantoran dengan fasilitas penunjang. Untuk mengkomunikasikan seluruh nilai tersebut, LRT City kembali ikut serta pada gelaran IPEX 2020. Pameran properti di Indonesia kini hadir pada 15-23 Februari 2020 di Hall A Jakarta Convention Center.
Untuk menarik perhatian, LRT City membawa konsep booth bertajuk Out of The Box. Untuk pemilihan warna, booth LRT City didominasi warna abu-abu dengan aksen warna kuning khas LRT City.
Kolaborasi dengan fashion designer Agatha Aprilia Collection melengkapi tema booth LRT City dalam IPEX 2020. Tak hanya desain booth, Agatha juga dipercaya untuk mendesain pakaian seluruh tim LRT City pada ajang tersebut. Harapannya, kolaborasi ini dapat mendekatkan LRT City dengan minat generasi milenial sebagai pasar sasaran LRT City.
“LRT City terus mengembangkan kualitas dan pelayanan kepada konsumen. Salah satunya adalah dengan menyajikan berbagai produk hunian berkualitas tinggi dengan harga terjangkau mulai dari Rp 350 jutaan,” jelas Indra Syahruzza N, Direktur Pemasaran PT Adhi Commuter Properti.
Tak hanya itu, beragam promo dalam setiap produk LRT City juga dibawa ke booth LRT City – IPEX 2020. Berbagai promo tersebut, di antaranya angsuran Down Payment hingga 14 kali, hadiah langsung berupa emas hingga 60 gram, potongan harga hingga puluhan juta rupiah, atau undian berhadiah paket wisata ke Bali.
Di samping itu, ACP juga ingin memperkenalkan 11 proyeknya melalui IPEX 2020. Hingga saat ini, perusahaan memiliki portofolio proyek, di antaranya LRT City Bekasi Timur – Eastern Green & Green Avenue, LRT City Jatibening Baru – Gateway Park, LRT City Ciracas – Urban Signature, LRT City Sentul – Royal Sentul Park, LRT City MT Haryono – The Premiere MTH, MTH 27 Office Suites, Cisauk Point – member of LRT City, LRT City – Rivia, LRT City – Adhi City, dan LRT City – Grand Central Bogor.