LSPR Student League Unjuk Kreativitas di Jakarta Marketing Week 2020

marketeers article

Kemeriahan hari kelima Jakarta Marketing Week (JMW) 2020 diwarnai dengan penampilan dari London School of Public Relations (LSPR) Student League. Situasi pandemi COVID-19 tak menghalau kreativitas anggota LSPR Student League. Mereka membawakan tiga penampilan berbeda dalam gelaran JMW kali ini.

Penampilan pertama dibawakan oleh LSPR Band Club, LSPR Runners, dan LSPR Dance Club dalam sebuah video bertajuk Make Your Move. Video ini menampilkan komposisi yang unik dengan menggabungkan penampilan band, tari, dan lari dalam sebuah video. Tentunya, gambar demi gambar di dalam video ini diambil dari rumah masing-masing anggota.

“Video Make Your Move merupakan ide kami bersama. Semula, kami ingin membuat video yang dapat membangkitkan semangat, dan menemukan jika lagu I’m Better When I’m Dancing nampaknya tepat. Pasalnya, lagu ini dapat memenuhi unsur band, tari, dan lari juga,” terang Nadiva Ramadina, President of LSPR Band dalam gelaran JMW 2020 di Jakarta, Minggu (20/09/2020).

Penampilan selanjutnya dibawakan oleh LSPR Choir yang menyanyikan lagu Can’t Stop The Feeling. Komposisi lantunan suara sopran, alto, tenor, dan bass terdengar merdu, meski proses produksi video tersebut dilakukan secara terpisah.

“Proses pembuatan video tersebut memakan waktu sekitar satu bulan, mulai dari proses pembuatan konsep, latihan, rekaman audio dan video. Proses latihan tersebut kami bagi per jenis suara (sopran, alto, tenor, dan bass,” kata Vanessa Angelina, President of LSPR Choir.

Selain membawakan penampilan tersebut, perwakilan LSPR Student League lain, yakni President of LSPR Dance Joan Thania, Vocal Director of LSPR Teatro Cheryl Mesa Barlianto, dan Kabinet LSPR Student League Nur Azizah Mayangsari juga turut berbagi cerita dalam mini talk show di sela-sela sesi ini.

Sebuah penampilan yang tak kalah apik dibawakan oleh LSPR Band Club dan LSPR Teatro berbentuk Mash Up from Home dengan membawakan lagu What Makes You Beautiful dari One Direction, dan Summer Night dari Grease.

Penampilan dan pengalaman yang dibagikan para anggota LSPR Student League tersebut dapat Anda saksikan di sini.

Related

award
SPSAwArDS