Mamikos Klaim Okupansi Mitra Kostan Naik 80-100%

marketeers article

 Sebagai aplikasi pencarian kos di Indonesia, Mamikos kini memiliki lebih dari dua juta kamar kost dari seluruh Indonesia. Setiap bulannya Mamikos dikunjungi lima juta pencari kost.

Menurut Bayu Syerli, Chief Marketing Officer Mamikos, layanannya menyediakan pencarian kamar kost yang mudah dan cepat serta memiliki data kost yang akurat. Mamikos menyajikan detail fasilitas kost yang lengkap mulai dari fasilitas kamar kost, kamar mandi, fasilitas umum kost, dilengkapi dengan foto-foto kost untuk setiap detail kost.

“Semua data kost yang ada di Mamikos sudah diverifikasi oleh agen Mamikos,” ujarnya.

Didirikan pada 11 November 2015, kini Mamikos telah memiliki ratusan karyawan dan kantor di beberapa kota di Indonesia untuk membantu para pemilik kost dalam memasarkan propertinya. Lewat aplikasi Mamikos, pencarian kamar kost menjadi lebih cepat dan mudah karena Mamikos menyediakan data yang terpercaya, diantaranya: Alamat kost akurat, Foto-foto lengkap fasilitas kost, kamar kost, kamar mandi, dan fasilitas umum lainnya, Harga kamar kost yang updated secara berkala, Info ketersediaan kamar kost yang updated secara berkala, Hubungi pemilik kost via fitur chat.

Bagi Bayu, Mamikos terus berkomitmen untuk mengembangkan kapasitasnya agar bisa menjadi platform pencarian kost yang dapat diandalkan bagi anak kost & pemilik kost. Berdasarkan data Mamikos, banyak dari pemilik kost yang mendapatkan anak kostnya berasal dari Mamikos sehingga kamar kost yang kosong dapat dengan efektif terpenuhi.

“Umumnya, sebelum bergabung di Mamikos, para pemilik kost memiliki okupansi kamar sekitar 0-40%, setelah beberapa minggu kamarnya terisi 80-100%,” tutup Bayu.

Editor: Sigit Kurniawan

Related