Manchester City berhasil meraih tiga poin dalam pertandingan pertama mereka di Stamford Bridge, Minggu (18/8/2024), setelah menaklukkan Chelsea dengan skor 2-0 dalam kompetisi Liga Inggris. Gol kemenangan The Citizens dicetak oleh Erling Haaland pada menit ke-18 dan Mateo Kovacic pada menit ke-84.
Chelsea sempat mencetak gol melalui Nicolas Jackson, namun dianulir oleh wasit karena offside. Meski Chelsea berupaya keras menyamakan kedudukan, City berhasil mempertahankan keunggulan hingga akhir pertandingan.
Pertandingan dimulai dengan intensitas tinggi, di mana Manchester City langsung mengancam melalui Jeremy Doku, namun usahanya berhasil diblok oleh pertahanan Chelsea.
BACA JUGA: Midea dan Manchester City Kembangkan Inisiatif Sepak Bola Berkelanjutan di Bandung
Hingga kemudian, Haaland akhirnya membuka keunggulan Manchester City melalui umpan Bernardo Silva yang sempat dicurigai offside, namun gol tersebut dinyatakan sah setelah pengecekan video assistant referee (VAR) .
Chelsea berusaha keras untuk membalas, tetapi berbagai peluang yang mereka ciptakan gagal berbuah gol.
Pada babak kedua, Moises Caicedo memberikan umpan berbahaya yang tidak mampu diselesaikan oleh Pedro Neto, sementara upaya akrobatik Jackson juga digagalkan oleh kiper Ederson.
BACA JUGA: Chelsea vs Leeds United 3-2, The Blues Menang Susah Payah
City kemudian menggandakan keunggulan melalui tendangan jarak jauh Kovacic pada menit ke-84. Aksi itu pun otomatis memastikan kemenangan dengan skor 2-0.
Chelsea, meski mencoba menekan hingga akhir, gagal mencetak gol dan harus merelakan tiga poin untuk tim tamu.
Kemenangan ini menjadi start positif bagi Manchester City dalam kompetisi musim ini, sementara Chelsea harus mengevaluasi performa mereka untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.
Editor: Eric Iskandarsjah