Marc Marquez Akui Motor Ducati Terasa Lebih Baik

marketeers article
Marc Marquez bersama tim Ducati (FOTO: Crash)

Dalam ajang MotoGP, Marc Marquez menggunakan motor Honda sejak tahun 2012. Tahun ini, pembalap Spanyol itu mulai menggunakan motor Ducati.

Peralihan itu terjadi seiring dengan perpindahanya dari Repsol Honda ke tim satelit Ducati bernama Gresini. Dengan tim baru dan motor barunya, Marc Marquez pun berhasil menunjukkan hasil positif.

Dalam uji coba MotoGP Valencia itu, Marc Marquez berhasil masuk urutan empat dalam peringkat lap tercepat. Catatan itu diakuinya berkaitan dengan performa dari motor Ducati yang ia tunggangi.

Marc Marquez mengatakan, motor Ducati terasa lebih baik dan bisa menjanjikan masa depan yang optimal.

“Motor ini terasa lebih baik dari segi aerodinamika dan beberapa askep lainya. Ini adalah sesuatu yang sangat positif untuk masa depan,” kata Marc Marquez dikutip dari Crash, Rabu (29/11/2023).

BACA JUGA:  Pebalap Muda MotoGP Marc Marquez Jadi Brand Ambassador Tissot

Dalam uji coba itu, ia sendiri sempat melakukan penggantian motor. Pada kesempatan pertama, ia menggunakan motor dengan nomor start 22.

Kemudian, ia mengganti motor dengan nomor start 23. “Saya perlu melakukan adaptasi soal gaya berkendara karena motor ini memiliki power delivery yang sedikit berbeda,” ujarnya.

Pertanda positf dalam babak baru pembalap berusia 30 tahun itu pun direspons secara positif oleh Michele Masini, Manajer Tim Gresini.

“Hari ini adalah hari yang menakjubkan bagi Gresini. Hal ini memberikan nuansa positif baik bagi tim di sirkuit maupun tim di paddock,” kata Michele Masini.

BACA JUGA:  MotoGP Mandalika Sukses, Dorong Ekonomi Pariwisata

Ia mengaku sangat puas dengan hasil dari uji coba ini. Tak heran, Gresini pun tak sabar untuk segera memulai babak baru.

“Kami lelah dengan musim ini. Tapi kini kami tak sabar untuk memulai babak baru. Kami juga harus tetap rendah hati, tapi atsmosfer ini manandakan kami bisa bekerja lebih baik lagi di tahun depan,” kata dia.

Soal Marc Marquez, ia merupakan pembalap yang mengawali kariernya lewat balap 125 cc. Saat itu, ia menggunakan motor KTM dan Derbi. Kemudian, ia melanjutkan karier di kelas Moto2 dengan motor Suter hingga kemudian terjun ke MotoGP pada 2012. Di ajang paling bergengsi ini, ia pernah menjadi juara dunia sebanyak enam kali.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS