Dunia asuransi masih dinilai memiliki potensi yang besar bagi para pemain di dalamnya. Hal ini dikarenakan tingkat penetrasi di Tanah Air yang masih kecil. Hal tersebut juga dilihat oleh pemain asal Hong Kong, Chubb Life melalui inovasi terbarunya. Menandakan ulang tahunnya yang ke-8, Chubb Life meluncurkan asuransi perlindungan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, My Flexi Health.
“Kami selalu berkomitmen untuk menghadirkan produk inovatif yang menjadikan kami berbeda dengan perusahaan asuransi jiwa lainnya di Indonesia. Inovasi ini pun kami desain untuk menjawab kebutuhan konsumen,” jelas William O’Brien Johnston (Bill Johnston), Presiden Direktur PT Chubb Life Insurance Indonesia.
My Flexi Health sendiri adalah asuransi perlindungan yang memberikan pertanggungan secara komprehensif serta dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Produk asuransi tambahan ini bisa didapatkan dengan mengkombinasikan produk asuransi unit-link dasar yang ditawarkan oleh Chubb Life dengan berbagai keunggulan.
Beberapa keunggulannya seperti pilihn program yang bisa dipersonalisasi, potongan biaya asuransi sampai 20% jika tidak ada klaim, limit tahunan hingga Rp 6 miliar, dan keuntungan lainnya.
Bill Johnston menambahkan, peluncuran ‘My Flexi Health’ adalah bentuk respon dari perusahaan terhadap peningkatan kesadaran masyarakat mengenai kesenjangan perlindungan kesehatan. “Ini adalah salah satu cara kami untuk menciptakan nilai lebih bagi para nasabah. Produk asuransi tambahan ini tersedia untuk nasabah mulai dari usia satu bulan sampai 65 tahun,” ujar Bill.
Selain peluncuran My Flexy Health, Chubb Life di Indonesia juga akan meluncurkan serangkaian kegiatan CSR untuk merayakan ulang tahunnya di lima kota besar, yaitu Medan, Jakarta, Denpasar, Bandung, dan Surabaya.
Kegiatan ini meliputi Talk Show Kesehatan yang akan dibawakan oleh dokter spesialis dengan topik antara lain diabetes, penyakit jantung seperti stroke dan hipertensi. Selain itu, ada juga kegiatan untuk mempromosikan gaya hidup sehat dan mengunjungi bangsal anak-anak di rumah sakit setempat untuk memberikan hiburan dan hadiah kepada anak-anak yang membutuhkan.
Editor: Sigit Kurniawan