Mau Investasi Terbaik? Coba Ini Sebelum Umur 30 Demi Keuntungan Berlipat

marketeers article
businessman with financial symbols coming from hand

Kegiatan investasi saat ini memang selalu menjadi topik yang menarik untuk dibahas. Investasi umumnya hanya dilakukan oleh orang yang sudah memiliki penghasilan yang matang. Namun makin ke sini, saat ini tidak hanya orang yang telah matang dalam hal keuangan yang bisa melakukan investasi.

Anak muda pun sekarang juga bisa melakukan investasi untuk keperluan masa depan. Terlebih lagi dengan adanya layanan investasi peer to peer lending (p2p lending) secara online lewat platform perusahaan P2P Lending seperti Indodana –misalnya akan semakin memudahkan kita untuk menjadi seorang investor selagi muda.

Investasi sebenarnya ada baiknya dilakukan saat kita berada di usia produktif dan masih memiliki penghasilan. Jangan malah cenderung menghabiskan uang ke hal-hal yang nantinya menyebabkan hidup boros. Investasi juga merupakan sebuah pencerahan untuk masa depan kita, karena di masa depan nanti akan ada banyak hal yang kita perlukan, yaitu seperti pendidikan, pernikahan dan hal penting lainnya.

Investasi yang sudah terpercaya, akan membawa kamu kepada sebuah keuntungan yang banyak.  Namun, saat ini ada banyak sekali jenis investasi yang ilegal dan sebaiknya tentu saja dihindari. Bila kamu ingin mulai berinvestasi, ada baiknya kamu memilih bank atau lembaga keuangan yang sudah terdaftar di Bank Indonesia atau Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga lebih terjamin keasliannya. Carilah investasi yang mudah dan aman.

Berikut ini beberapa jenis investasi yang bisa kamu coba sebelum kamu umur 30 tahun, simak artikel ini hingga selesai.

  1. Investasi Emas Batangan

Investasi yang pertama ini bukan lagi investasi yang terbilang asing, yaitu investasi emas batangan. Investasi jenis ini sudah cukup menguntungkan, karena untuk mengawali investasi di emas batangan kamu tidak perlu modal yang terlalu besar. Kamu bisa menyicil dari kepingan emas yang kecil.

Harga emas memang tergolong fluktuatif, namun dari dulu hingga sekarang jenis investasi emas ini dianggap sebagai jenis investasi yang paling aman dan menguntungkan. Emas bisa kamu tabungkan di bank emas, dan kamu ambil keuntungannya.

  1. Simpan Uang dengan Deposito

Selain emas, deposito juga merupakan salah satu investasi yang sering digunakan dan dianggap paling mudah, paling sering dibeli dan menguntungkan. Jangka waktu deposito ini bisa kamu tentukan sendiri sesuai waktu tepat. Waktu yang ditentukan biasanya berkisar antara enam bulan hingga satu tahun.

Deposito memiliki risiko menyimpan uang lebih rendah dengan tingkat bunga yang cukup tinggi jika dibandingkan tabungan biasa. Jika ingin mulai investasi dengan deposito, kamu bisa menjadikannya sebagai tabungan jangka menengah.

  1. Investasi Tabungan di Bank

Investasi tabungan ini adalah jenis investasi yang umum dilakukan. Menabungkan uang yang dimiliki di bank memang cukup mudah dan cukup menguntungkan. Bunga investasi tabungan juga bisa dikatakan rendah, dan tabungan bisa diambil sewaktu-waktu saat kamu butuh. Tabungan pun juga bisa dijadikan investasi bagi semua kalangan.

  1. Investasi reksa dana

Reksa dana adalah investasi yang dikelola satu atau sekelompok orang. Reksa dana dilakukan dengan menghimpun dana secara kolektif dan kemudian disalurkan ke beberapa pilihan investasi seperti contoh investasi saham. Dalam hal ini, ada sosok seorang manajer investasi yang akan mengaturnya. Adapun soal keuntungannya, sebagai pemula kamu tidak perlu takut akan rugi, karena reksa dana cocok untuk pemula yang baru saja ingin mulai belajar berinvestasi.

  1. Menanam Saham di Perusahaan Terbuka

Investasi berikutnya adalah dengan menanam saham di sebuah perusahaan terbuka atau perusahaan publik.  Jangan malas atau ragu untuk mencari tahu perihal menanam saham di perusahaan tersebut. Ciri perusahaan terbuka ini biasanya pada nama belakang terdapat inisial Tbk.  Perusahaan ini rata-rata mempunyai sekitar 300 pemegang saham, kamu bisa menjadi salah satunya.

  1. Bisnis Properti

Bisnis properti sudah sering dikatakan, namun cukup jarang dimiliki oleh pemula sebab nilainya yang cenderung tinggi.  Investasi properti adalah investasi yang cukup menggiurkan. Sebab penjualan aset properti memiliki nilai yang tinggi. Instrumen investasi ini bisa dijual di kemudian hari atau pun disewakan.

  1. Investasi Pendidikan Tidak Ada Matinya

Pendidikan adalah salah satu jenis investasi yang tidak pernah ada matinya. Pendidikan adalah investasi yang sangat penting untuk sebagian besar orang, terlebih untuk jangka panjang.

Pendidikan memerlukan dana khusus, tergantung dengan berbagai jenis jenjang. Semakin tinggi semakin besar biayanya. Namun, setelah selesai pendidikan, kemudian seseorang bisa bekerja sesuai profesi yang diinginkan. Uang pendidikan yang telah kamu keluarkan pun akan kembali, bahkan nilainya bisa lebih besar.

Ternyata ada berbagai jenis investasi yang bisa menjadi pilihan yang menguntungkan. Semua itu kembali pada pribadi yang memang membutuhkannya.  Jika masih terbilang pemula dalam hal investasi, mungkin kamu bisa mencoba untuk investasi emas, tabungan, dan deposito.  Namun jika kamu memang sudah cukup ahli, kamu bisa memilih investasi saham yang tidak kalah menguntungkan. Selamat mencoba!

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related