Megan Thee Stallion kembali mengejutkan dunia musik dengan merilis single terbarunya yang bertajuk Neva Play. Dalam lagu ini, ia menggandeng RM, leader dari boy group fenomenal asal Korea Selatan, BTS, sebagai kolaborator.
Billboard melaporkan pengumuman tersebut pertama kali disampaikan oleh sang rapper sendiri melalui akun media sosialnya pada Minggu (1/9/2024) lalu. Ia pun mengungkapkan bahwa Neva Play akan resmi dirilis pada 6 September.
Dalam unggahan promosi yang dibagikan di Instagram, Megan tampil mencolok dengan rambut berwarna biru dan tumpukan uang tunai di tangannya. Sementara itu, RM terlihat santai dengan gaya yang khas.
BACA JUGA: Gandeng Musisi Spanyol, Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Single Baru
Rapper berusia 29 tahun ini lantas mengungkapkan bahwa ada satu bagian dari Neva Play yang menjadi favoritnya. Bagian tersebut dibawakan oleh RM, yang menurutnya adalah kali pertama sang idol membawakan rap dengan cara yang demikian.
“Ini adalah salah satu bait RM favoritku yang pernah kudengar! Aku belum pernah mendengar dia nge-rap dengan cara seperti ini sebelumnya,” katanya dalam wawancara dengan Billboard, dikutip Senin (2/9/2024).
Sebelum pengumuman resmi ini, Megan sejatinya telah memberi petunjuk mengenai kolaborasi tersebut di X beberapa hari sebelumnya. Ia mengunggah emoji kuda, hati ungu, dan dua pasang mata yang langsung membuat penggemar berspekulasi mengenai kolaborasi baru ini.
BACA JUGA: Comeback 1 Tahun Sekali, Ini Alasan Jeon Somi Jarang Rilis Lagu
Bukan Kolaborasi Pertama dengan BTS
Neva Play sendiri menjadi karya terbaru Megan setelah perilisan album ketiganya yang berjudul Megan, yang debut di posisi ketiga di tangga album Billboard 200. Adapun kolaborasinya dengan RM BTS ini bukanlah yang pertama.
Sebelumnya, pada tahun 2021, Megan turut berpartisipasi dalam remix lagu Butter milik BTS yang meraih kesuksesan besar di kancah dunia. Kolaborasi kali ini lantas memicu gelombang kegembiraan di kalangan ARMY, sebutan untuk penggemar RM cs.
Dengan kolaborasi terbaru ini, Megan Thee Stallion dan RM BTS kembali membuktikan bahwa batasan antar-genre musik makin kabur, dan kolaborasi lintas budaya bisa menghasilkan karya yang luar biasa. Nantikan Neva Play di seluruh platform musik mulai 6 September!
Editor: Ranto Rajagukguk