Melihat Potensi Investasi, Petinggi Hyundai Motor Temui Jokowi

marketeers article

Wakil Presiden Eksekutif Hyundai Motor Grup Chung Eui-sun bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Jakarta, Kamis (25/7/2019).  Keduanya dikabarkan melakukan pertemuan untuk mendiskusikan pasar industri mobil. Selain itu, ada pula pembicaraan mengenai peluang investasi di masa depan.

Dilansir Korean Herald, Chung menjadi pemimpin perusahaan besar Korea pertama yang bertemu Presiden Indonesia setelah kemenangannya pada pemilihan umum Mei lalu. Selama pertemuan berlangsung di Istana Presiden, pria yang akrab disapa Jokowi tersebut diketahui fokus untuk mendapatkan investasi dari Hyundai. Pasalnya, perusahaan kendaraan tersebut memiliki perjalanan yang cukup dinamis di seluruh dunia.

Presiden Jokowi bahkan mengungkapkan kesiapannya untuk mendukung bisnis Hyundai di Indonesia. “Tidak mudah bagi kami untuk masuk ke pasar Indonesia. Tapi, saya berterima kasih kepada pemerintah Indonesia karena telah menunjukkan ketertarikan. Itu sangat penting bagi kami,” pungkas Chung.

Mendapatkan dukungan dari orang nomor satu di Indonesia, Hyundai bertekad untuk tidak hanya berkonsentrasi menjual mobil lebih banyak. Mereka ingin mencari inovasi untuk membuat pelanggan puas dengan produk yang tepat. Dan, tentunya memberikan layanan baik serta teknologi masa depan.

Kabar yang berkembang menyebutkan bahwa Hyundai dalam beberapa tahun terakhir tengah mempertimbangkan untuk membangun manufaktur di Indonesia. Karena, mereka sedang melakukan pengurangan di China. Menanggapi hal tersebut, pihak Hyundai menjelaskan ada banyak proyek di Asa Tenggara namun belum ada yang dikonfirmasi, terlebih lagi tentang kemungkinan pembangunan manufaktur.

Editor: Sigit Kurniawan

Related