Apa yang dimaksud dengan iklan OEM Seluler? Iklan Original Equipment Manufacturer (OEM) adalah jenis platform periklanan yang dirancang oleh produsen gadget, seperti Xiaomi, Oppo, VIVO, Samsung, bahkan Apple.
Mudahnya, Anda bisa menemukan iklan ini di pusat instalasi aplikasi, seperti App Store atau Play Store dengan label Sponsored/Ads.
Mengapa Harus Memakai Iklan OEM Seluler?
Mengutip laporan dari perusahaan teknologi AVOW, metode periklanan tradisional tidak lagi cukup di pasar aplikasi seluler yang kian kompetitif untuk menarik perhatian pengguna dan mendorong engagement.
Iklan OEM (Produsen Peralatan Asli) seluler menawarkan pendekatan yang unik dan dinilai efektif untuk menjangkau target audiens. Dengan mengintegrasikan iklan secara langsung ke pengguna perangkat seluler, iklan OEM memastikan visibilitas dan keterlibatan yang tinggi. Iklan ini seakan memiliki “kendali” untuk bisa hadir secara langsung di perangkat pengguna.
“Di AVOW, kami selalu berusaha untuk memberikan alat canggih yang dibutuhkan oleh para pelaku bisnis untuk mendominasi permainan iklan mobile. Kami pun baru saja menerbitkan buku panduan Format Iklan OEM Seluler,” papar Julie Huang, Direktur Pengembangan Bisnis, AVOW dalam laporan tertulisnya yang dikutip pada Senin (17/6/2024).
Julie menyebut, buku panduan ini penuh dengan informasi yang akan membantu para pemasar untuk meningkatkan keterlibatan pengguna dan visibilitas aplikasi ke tingkat yang lebih tinggi.
“Dengan memanfaatkan format iklan tingkat lanjut ini, perusahaan dapat tetap menjadi yang terdepan dalam persaingan dan mengubah strategi iklan mobile merekam,” ungkap Julie
Format iklan OEM
Format apa saja yang ditawarkan di model periklanan OEM? Dari format iklan toko aplikasi hingga iklan native terintegrasi ditawarkan oleh para produsen ponsel. Soal targeting iklannya pun bisa dilakukan, mulai dari penargetan geografis dan demografis hingga penargetan aplikasi berdasarkan pola penggunaan aplikasi pengguna.
Jika Anda ingin meningkatkan brand awareness atau mendorong akuisisi pengguna, Anda harus memahami format ini dan membuat kampanye iklan yang sesuai referensi target audiens.
Model iklan ini pun menawarkan beragam metode pembayaran, seperti CPC (Biaya Per Klik), CPM (Biaya Per Mille), dan CPE (Biaya Per Keterlibatan pengguna).
“Kami juga menyediakan metrik seperti CTR (Rasio Klik-melalui rating) dan CVR (Rasio Konversi), yang membantu Anda menetapkan ekspektasi yang realistis dan mengukur keberhasilan kampanye Anda,” tutup Julie.
Model bisnis atau metode pembayaran dari iklan ini sekaligus bisa menjadi alat ukur keberhasilan dari kampanye yang dikerahkan dibagi dengan objektif yang ingin dituju, baik itu tingkat awareness, klik, atau akuisisi pengguna baru.