Mengenal JOMO, Kebalikan FOMO yang Bikin Hati Tenang

marketeers article
Ilustrasi (Foto: 123rf)

Anda pasti sudah tak asing dengan istilah FOMO alias fear of missing out, yang berarti perasaan cemas karena takut ketinggalan informasi maupun pengalaman baru, bukan? Ternyata, ada kebalikan dari fenomena ini yang disebut sebagai JOMO atau joy of missing out.

Hello Sehat mendefinisikan JOMO sebagai kebahagiaan yang muncul dari keputusan sadar untuk tidak terlibat dalam aktivitas yang sedang tren. Terutama yang dipengaruhi oleh media sosial, yang mana membuat orang-orang FOMO berlomba untuk selalu up-to-date.

Mereka yang menerapkan JOMO justru merasa nyaman untuk melewatkan hal-hal yang sedang tren. Bukan karena ketidaktahuan, tetapi karena mereka memilih untuk tidak terlibat dan merasa puas dengan apa yang sudah dimiliki.

BACA JUGA: Benarkah Sering Tertawa Pertanda Punya Banyak Masalah dalam Hidup?

Dengan menerapkan konsep yang berkebalikan dari FOMO ini, Anda dapat menghindari obsesi berlebihan terhadap suatu hal, seperti kecanduan media sosial. Pasalnya, begitu seseorang terjebak dalam fenomena ini, sering kali ada dorongan untuk terus menerus memeriksa ponsel.

Ini juga memungkinkan Anda untuk memfokuskan energi pada hal-hal yang lebih produktif dan memuaskan. JOMO pun bisa membantu Anda mengurangi kecenderungan membandingkan diri dengan orang lain, yang sering kali menjadi sumber stres dan ketidakpuasan.

Tertarik untuk menerapkan konsep ini? Berikut sejumlah caranya:

BACA JUGA: Sering Terbangun di Tengah Malam? Ini 4 Faktor Penyebabnya

Ciptakan Waktu Tanpa Teknologi

Berikan diri Anda waktu untuk terlepas dari media sosial dan teknologi. Alihkan perhatian Anda ke aktivitas yang lebih menenangkan, seperti membaca buku, berjalan-jalan, atau berkumpul dengan teman dan keluarga. 

Belajar Menolak dengan Tegas

Jika Anda merasa sudah kelelahan atau tidak tertarik untuk menerima ajakan untuk mengikuti hal-hal berbau tren, jangan ragu mengatakan tidak. Menjaga batasan diri adalah bagian penting dari JOMO, membantu Anda untuk lebih fokus pada kebutuhan dan keinginan pribadi.

Cari Hobi dan Minat

Menemukan hobi atau minat baru dapat menjadi cara yang efektif untuk mengalihkan perhatian dari hal-hal yang tidak penting. Ketika Anda memiliki sesuatu yang Anda cintai untuk dikejar, kebutuhan untuk terus-menerus memeriksa media sosial akan berkurang dengan sendirinya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS