Mengenal Sejarah Indomaret, Pelopor Bisnis Minimarket di Indonesia

marketeers article

Sebagian masyarakat Indonesia tentu sudah mengenal Indomaret. Bisnis minimarket dari PT Indomarco Prismatama kini sangat mudah dijumpai di hampir setiap sudut kota di Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Sumatera, dan beberapa pulau padat populasi lainnya pada saat ini. Selain produk yang dijajakan cukup beragam dan lengkap, lokasi yang mudah dijangkau dan juga suasana yang nyaman, membuat tak sedikit masyarakat di Indonesia yang lebih memilih untuk berbelanja di sana.

Tak hanya menjual produk seperti makanan dan peralatan sehari-hari, Indomaret juga melayani jasa transaksi. Layanan transaksi seperti pembayaran tiket, tagihan listrik dan air, hingga pembayaran layanan online dapat kamu lakukan di Indomaret. Bahkan, sekarang ini sudah tersedia voucher Indomaret yang dapat digunakan oleh para konsumen untuk berbelanja di sana sebagai pengganti uang.

Tak heran, dengan beragam fasilitas yang tersedia di dalamnya, bisnis minimarket Indomaret pun bisa berkembang dengan sangat pesat. Lalu sebenarnya seperti apa sih sejarah pendirian dari Indomaret? Simak ulasannya berikut ini!

Bisnis minimarket Indomaret sebenarnya bermula dari pemikiran untuk mempermudah penyediaan kebutuhan pokok sehari-hari bagi para karyawan PT Indomarco Prismatama yang berlokasi di Ancol, Jakarta Utara. Lantas, di tahun 1988, didirikanlah gerai yang diberi nama Indomaret.

Sejalan dengan pesatnya operasional gerai tersebut, PT Indomarco Prismatama pun tertarik mendalami dan memahami aneka kebutuhan serta perilaku konsumen dalam berbelanja. Guna mengakomodir hal itu, beberapa orang karyawan ditugaskan untuk mengamati maupun meneliti perilaku belanja masyarakat.

Kesimpulannya, masyarakat cenderung memilih berbelanja di gerai modern berdasarkan kelengkapan pilihan produk berkualitas, harga pasti dan bersaing, serta suasana yang nyaman. Berbekal pengamatan dan penelitian akan kebutuhan konsumen tersebut, PT Indomarco Prismatama akhirnya mendirikan Indomaret.

Awalnya, minimarket Indomaret dirancang dengan konsep gerai yang berlokasi di dekat hunian masyarakat. Indomaret menyediakan beragam kebutuhan pokok, melayani masyarakat umum yang bersifat majemuk, serta mempunyai luas toko sekitar 200 meter persegi.

Seiring waktu untuk mengikuti kebutuhan pasar, Indomaret terus menambah gerai di berbagai kawasan perumahan, perkantoran, kawasan niaga, kawasan wisata, maupun apartemen. Hal ini turut menciptakan proses pembelajaran bagi minimarket Indomaret dalam pengoperasian suatu jaringan ritel berskala besar, lengkap dengan ragam pengalaman yang bervariasi.

Pada tahun 1997, Indomaret mulai mengembangkan bisnisnya dengan menggunakan sistem waralaba. Dengan menciptakan bisnis dengan sistem waralaba, Indomaret dapat memberikan kesempatan kepada masyarakat umum untuk dapat bekerjasama dan mendapatkan penghasilan.

Konsep bisnis waralaba Indomaret diklaim yang pertama dan menjadi pelopor untuk bidang minimarket di Indonesia. Apalagi, sambutan masyarakat akan konsep waralaba dari Indomaret ini terbukti sangat positif. Hal ini dibuktikan dengan semakin banyak mitra waralaba minimarket Indomaret dari waktu ke waktu.

Konsep bisnis waralaba dari Indomaret ini juga mendapat pengakuan dari Pemerintah Indonesia. Indomaret pun diganjar dengan penghargaan dengan predikat “Perusahaan Waralaba Unggul Tahun 2003”. Penghargaan ini adalah yang pertama kali diberikan kepada perusahaan minimarket di Indonesia. Hingga saat ini, hanya Indomaret yang mendapat penghargaan tersebut.

Pada awal tahun 2011, Indomaret mengubah logo baru yang digunakan sampai sekarang. Logo Indomaret tersebut yaitu berupa tulisan Indomaret di dalam kotak berwarna merah, biru, dan kuning dari atasnya.

Di masa sekarang, minimarket Indomaret berkembang dengan pesat. Jumlah gerainya pun telah mencapai 16.000, terdiri dari 40% gerai milik mitra waralaba serta 60% gerai milik PT Indomarco Prismatama. Adapun, pasokan dagangan untuk seluruh gerai Indomaret sebagian besarnya berasal dari 33 pusat distribusi milik PT Indomarco Prismatama.

Pusat-pusat distribusi Indomaret ini menyediakan lebih dari 5.000 jenis produk. Selain itu, keberadaan minimarket Indomaret saat ini diperkuat dengan hadirnya Indogrosir, anak perusahaan dengan konsep bisnis perkulakan.

Related