Mengintip Penambahan Armada Singapore Airlines Setahun Ke Depan

marketeers article

Selama kuartal pertama 2018, Singapore Airlines telah menambah dua armada pesawat baru, yaitu satu armada A350-900 dan satu armada A380-800. Ada satu yang diberhentikan dari operasional untuk persiapan sewa ke NokScoot. Sementara, ada tiga pesawat yang dibebastugaskan, yaitu satu armada masing-masing bertipe A330-300, 777-200, dan 777-200ER.

Hingga 31 Maret 2018, armada operasional SIA Group terdiri dari 107 pesawat penumpang (48 unit bertipe 777, 21 unit A330-300, 17 unit A380-800, dan 21 unit A350-900), dengan usia rata-rata 7 tahun dan 4 bulan.

Selama tahun keuangan 2018/19, perusahaan berencana untuk menambah tujuh armada pesawat 787-10, tiga armada pesawat A380-800, tujuh armada pesawat A350-900ULR, dan empat armada pesawat A350-900 dalam konfigurasi regional. Seluruh pesawat, kecuali satu armada pesawat A350-900, direncanakan mulai beroperasi pada 31 Maret 2019.

Selain itu ada 10 armada sepanjang satu tahun ke depan yang akan dibebastugaskan, antara lain lima armada pesawat 777-200ER, empat armada pesawat A330-300, satu armada pesawat 777-200 dan satu armada pesawat A380-800

Sehingga secara total, diperkirakan perusahaan akan memiliki 117 pesawat sampai Maret 2019. Kapasitasnya diproyeksikan meningkat 5%.

Anak usahanya SIA, yaitu SilkAir akan membebas-tugaskan satu armada pesawat A320 dari layanan pada kuartal tahun ini. Sehingga, ada 32 armada pesawat yang beroperasi. Jumlah armada sampai dengan Maret 2019 akan bertambah satu atau meningkat menjadi 33 pesawat.

Sementara Scoot, salah satu anak usha SIA lainnya, telah menonaktifkan dua armada pesawat A320. Sementara, satu armada pesawat A320 yang sempat disewakan kepada IndiGo akan kembali ke dalam armada yang beroperasi.

Hingga kuartal pertama tahun ini, armada yang beroperasi mencapai 40 armada. Hingga tahun fiskal 2019 yang berakhir Maret, Scoot akan memiliki 48 pesawat dengan kapasitas diperkirakan tumbuh 17%.

Secara keseluruhan, pertumbuhan kapasitas penumpang yang direncanakan SIA Group di tahun keuangan 2018 / 19 adalah sebesar 8%.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS