Mengupas Tampilan Logo Terbaru Facebook

marketeers article

Setelah 15 tahun diluncurkan, kini Facebook resmi merubah tampilannya. Perlu dicatat, perubahan ini dikhususkan untuk company branding Facebook sebagai induk usaha dari aplikasi Facebook, Instagram, Messenger, dan WhatsApp.

Menurut Antonio Lucio, Chief Marketing Officer Facebook, logo baru ini akan membedakan Facebook sebagai induk usaha dengan aplikasi Facebook yang akan tetap menggunakan branding dan logo sendiri. “Branding baru dirancang menggunakan tipografi khusus dan huruf besar untuk membuat perbedaan visual antara perusahaan dan aplikasi,” terang Antonio.

Masih banyak orang yang mendengar kata Facebook akan merujuk pada aplikasi media sosial. Padahal, Facebook memiliki beragam produk dan layanan lainnya. tentunya ini menjadi tantangan bagi tim komunikasi serta desain di Facebook.

Baginya, pengguna harus tahu perusahaan mana yang membuat produk yang mereka gunakan. Dalam hal ini Facebook merupakan perusahaan yang memiliki beragam layanan dan produk seperti aplikasi Facebook, Messenger, Instagram, WhatsApp, Oculus, Workplace, Portal, dan Calibra.

Selain hadir dengan huruf kapital dan tipografi khusus, logo Facebook terbaru juga hadir dengan varian warna yang beragam. Bagi tim desain di Facebook hal ini diterapkan agar Facebook sebagai brand bisa responsif terhadap konteks dan situasi yang terjadi. Facebook ingin terhubung dengan dunia dan orang-orang di dalamnya.

 

Facebook memulai inisiatif tentang asal-usul produknya sejak tahun lalu. Dalam beberapa produk seperti Oculus, Workplace, dan Portal, sudah ditambahkan dengan kalimat ‘from Facebook’ sejak Juni lalu.

“Selama beberapa minggu mendatang, kami akan mulai menggunakan merek baru dalam produk dan materi pemasaran kami, termasuk situs web perusahaan baru,” tutup Antonio.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

 

Related