Menjelajahi 4 Tempat dengan Koleksi Unik di Hari Museum Nasional

marketeers article
Menjelajahi 4 Tempat dengan Koleksi Unik di Hari Museum Nasional (Foto: 123rf)

Delapan tahun lalu, tepatnya sejak 2015, Indonesia mulai memperingati Hari Museum Nasional setiap 12 Oktober. Peringatan ini tercetus melalui Musyawarah Museum se-Indonesia (MMI) yang sudah bergulir sejak 1962. 

Melansir laman Kemendikbud, Hari Museum Nasional bertujuan agar pengelola tempat koleksi bersejarah itu bisa memberikan pelayanan terbaik dan inovasi. Sekaligus, museum diharapkan dapat menampilkan koleksi-koleksi terbaiknya untuk menarik pengunjung.

Berbicara tentang museum, barangkali Anda akan langsung teringat dengan benda-benda bersejarah di dalamnya. Padahal, museum tak melulu menyimpan barang-barang kuno yang terkesan membosankan.

Ada beberapa museum yang menyimpan koleksi-koleksi unik. Berikut ulasannya:

Museum Harry Darsono–Jakarta

Museum Harry Darsono menjadi tempat yang wajib dikunjungi para pencinta fesyen, sebab di dalamnya terdapat koleksi karya rancangan busana nan mendunia. Beberapa di antaranya, memamerkan gaun yang pernah dipakai oleh Lady Diana dan Ratu Rania. 

BACA JUGA: Intip Keindahan Hutan Kalimantan, Lokasi Syuting Petualangan Sherina 2

Tak cuma koleksi yang unik, tata cara berkunjung ke sini pun agak berbeda dari museum lain. Pengunjung yang hendak bertandang ke museum nan berlokasi di Cilandak, Jakarta Selatan, ini mesti mengenakan sandal. 

Bukan tanpa alasan, hal itu perlu dilakukan karena si pemilik museum, yakni Harry Darsono, mengidap penyakit ADHD. Kondisi ini membuatnya mudah terganggu bila mendengar suara berisik sepatu.

Museum Nyamuk–Pangandaran

Sesuai namanya, Museum Nyamuk menyimpan 80 spesies nyamuk dari enam genus berbeda, antara lain Cules, Manosnia, Toxorynchites, dan Aedes Aegypti. Terletak di Desa Babakan, Pangandaran, Jawa Barat, museum ini dikelola oleh Kementerian Kesehatan RI. 

Di sini, pengunjung bisa mempelajari sejarah nyamuk di Indonesia, penyakit yang disebabkannya, serta pengobatannya. Museum yang dibangun di lahan seluas 2.000 meter persegi ini juga dilengkapi dengan gedung sinema, ruang multimedia, dan ruang cendera mata.

BACA JUGA: Rekomendasi 5 Tempat Wisata Sekitar Gunung Lawu

Museum Santet–Surabaya

Museum Santet sejatinya merupakan tempat koleksi perlengkapan medis dari beragam periode, termasuk alat-alat berbau klenik dan perdukunan seperti santet. Karena itulah, tempat yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur ini dinamakan demikian.

Museum Santet tidak hanya mengoleksi perlengkapan medis di Indonesia dari masa ke masa. Melainkan, juga dilengkapi dengan perpustakaan khusus yang menyimpan beragam literatur, rekaman, video, kaset, dan majalah tentang kesehatan.

Museum Kematian–Surabaya

Sesuai namanya, museum yang terletak di Kampus B Universitas Airlangga ini menampilkan segala hal tentang kematian. Mulai dari kematian paling konyol, pemakaman paling mahal, hingga upacara adat pemakaman seseorang.

Suasana museum ini semakin dibuat mencekam dengan semerbak bau dupa dan suara jangkrik yang sengaja ditambahkan oleh pengelola. Pengunjung juga disuguhkan berbagai replika makam dan proses pemakaman yang ada di Indonesia.

Itulah empat museum unik yang tidak hanya menyimpan benda-benda bersejarah yang terkesan kuno dan membosankan. Tertarik mengunjungi salah satunya di Hari Museum Nasional ini?

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS