Indonesia memperingati Hari Lansia Nasional setiap tanggal 29 Mei. Momen ini ditujukan untuk menekankan pentingnya perawatan dan penghargaan terhadap orang berusia lanjut, sekaligus memastikan mereka hidup dengan sejahtera.
Namun terkadang, orang yang merawat para lansia itu kerap terlupakan. Padahal, menjaga orang yang sudah berumur bukan perkara mudah karena ini menguras tenaga secara fisik dan mental.
Kelelahan fisik hingga emosional saat merawat lansia dikenal dengan istilah caregiver burnout. Jika hal itu terus dibiarkan, tidak menutup kemungkinan akan memicu stres atau bahkan mengganggu kualitas tidur.
BACA JUGA: Mirip Kecanduan Medsos, 3 Gangguan Mental Ini Bikin Susah Konsentrasi
Bagi Anda yang mulai merasa stres saat merawat lansia, berikut adalah beberapa cara untuk mengatasinya sebagaimana dilansir dari Aging in Place:
Jadwalkan Waktu Rehat
Tak sedikit yang mengabaikan kelelahan diri sendiri saat merawat orang tua. Padahal, kebiasaan ini berbahaya karena bisa menguras tenaga secara fisik maupun mental.
Untuk itu, jadwalkan istirahat secara berkala. Nikmati waktu luang ini untuk menjalankan aktivitas yang bisa membuat tubuh dan pikiran rileks.
Lakukan Aktivitas Menyenangkan
Selain beristirahat, sempatkan pula diri Anda untuk melakukan aktivitas menyenangkan dengan orang terdekat. Misalnya dengan makan di luar, menonton film bersama, atau mengunjungi tempat rekreasi.
Istirahat yang Cukup
Merawat lansia terkadang tak kenal waktu, namun cobalah untuk beristirahat yang cukup setiap hari. Aturlah jadwal agar waktu tidur memadai, sebab kurang istirahat bisa berdampak buruk pada kesehatan fisik dan mental.
BACA JUGA: Viral Tak Bisa Tidur 4 Tahun, Benarkah Sakit Telinga Pemicunya?
Konsumsi Makanan Sehat
Anda juga perlu menjaga kesehatan diri sendiri dengan mengonsumsi makanan sehat bergizi lengkap setiap harinya. Meski sibuk dan aktivitas penuh, usahakan agar tidak makan makanan cepat saji.
Olahraga Teratur
Selain istirahat cukup dan mengonsumsi makanan sehat, pastikan Anda juga rutin berolahraga di tengah kesibukan merawat lansia. Usahakan minimal seminggu dua kali melakukan aktivitas fisik.
Perbanyak Tertawa
Di tengah kejenuhan merawat orang tua, perbanyaklah tertawa agar beban hidup terasa lebih ringan. Hal ini bisa Anda lakukan dengan menonton tayangan yang lucu atau berguyon dengan orang lain.
Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi stres yang melanda kala merawat lansia. Jika perasaan Anda tak kunjung membaik, tidak ada salahnya mencoba berkonsultasi dengan psikolog.
Editor: Ranto Rajagukguk