Microsoft Luncurkan Dua Tombol Baru pada Keyboard

marketeers article
Amsterdam, Netherlands-may 5, 2016: Microsoft Corporation, an American company. Microsoft develops computer-related products

Emoji dan Office kini masuk dalam pembaruan keyboard terbaru dari Microsoft. Perusahaan piranti lunak tersebut awal tahun 2019 memang diketahui tengah bereksperimen untuk menambahkan tombol Office pada keyboard. Kini, dengan merilis dua jenis keyboard, mereka juga memperkenalkan dua tombol terbaru.

Tombol Office menggantikan tombol Windows di sebelah kanan. Tombol ini dihadirkan untuk mempermudah penggunaan aplikasi Windows seperti Word, Excel, PowerPoint, dan yang lainnya. Pengguna bisa dengan mudah menekan tombol Office + W untuk Word dan Office + X untuk Excel.

Dilansir The Verge, bersamaan dengan tombol Office, ada pula tombol emoji. Ini akan memudahkan pengguna menemukan emoji di dalam Windows 10. Tetapi, cukup disayangkan emoji yang ada belum cukup lengkap dan juga menciptakan jalan pintas untuk penggunaan emoji.

Tombol emoji sendiri memang dianggap tidak biasa. Terlebih lagi, hadir di keyboard terbaru Microsoft. Tetapi, pihak Micosoft menjelskan bahwa mereka kini menargetkan perangkat baru yang bisa meningkatkan kapabilitas pengguna dengan tombol Office yang ada serta penggunaan emoji yang kian meningkat.

Belum dapat diketahui apakah produsen keyboard lain tertarik untuk mengadopsi langkah Microsoft ini. Microsoft sendiri tidak melakukan peluncuran besar-besaran untuk keyboard ini. Namun, pembeli sudah bisa mendapatkannya dengan harga US$ 59,99 untuk Microsoft Ergonomic Keyboard dan US$ 49,99 untuk Microsoft Bluetooth Keyboard.

Related