MS GLOW Luncurkan MS Slim Meal Produk Pengganti Makan

marketeers article

Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional, MS GLOW resmi meluncurkan MS Slim Meal sebagai produk pengganti makan yang rendah kalori namun tetap mampu memenuhi gizi seimbang. Bisa dibilang, MS Slim Meal dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan tubuh yang ideal dengan cara yang sehat.

Shandy Purnamasari selaku Founder MS GLOW mengatakan kehadiran produk MS Slim Meal dilatarbelakangi oleh keinginannya agar setiap orang bisa memiliki tubuh ideal yang tidak menyiksa dan sehat. Tentunya, memertimbangkan unsur gizi dan nutrisi yang dibutuhkan.

“Kerap kali orang melakukan diet dengan cara yang salah, misalnya menahan lapar yang menyiksa dan membuat tubuh jadi lemas. Cara yang seperti itu harus segera ditinggalkan. Oleh sebab itu, kehadiran MS Slim Meal sebagai solusi yang lebih praktis sehingga diet menjadi lebih menyenangkan dan nutrisi tetap terjaga,” ujarnya di konferensi pers, Selasa, (25/01/2022).

Dalam satu kemasan MS Slim Meal, kalori yang terkandung hanya 190 kalori. Tak hanya itu, produk dengan rasa susu almond cokelat ini juga diperkaya dengan almond extract, multi grains, 24 gram protein, prebiotic dan probiotic. Jadi, selain bisa memberikan rasa kenyang yang lebih lama, MS Slim Meal juga dapat membantu melancarkan pencernaan.

Acara ini turut dihadiri oleh dr. Cindy Pudjiadi, Sp.GK, yang mengungkap bahwa setiap orang yang sedang diet memiliki kebutuhan kalori yang berbeda. Mulai dari 1000 hingga 1500. Jadi, dengan 190 kalori yang dibawa MS Slim Meal sangat cocok menjadi produk pengganti makan. Ia menambahkan protein dan lemak omega 9 menjadi salah satu kandungan yang perlu dipenuhi oleh tubuh. MS Slim Meal memiliki kedua kandungan tersebut yang mana omega 9 terkandung pada almond extract.

“MS Slim Meal dapat dikonsumsi dari semua usia dan aman untuk ibu menyusui. Dengan rasa yang enak, kami berharap produk ini bisa disukai oleh masyarakat dan menjadi produk favorit bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan,” tutup Shandy. 

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS