Apple dirumorkan akan meluncurkan MacBook terbarunya paling cepat pada tahun 2020. Waktu peluncuran ini mundur setelah sebelumnya beredar kabar bahwa Macbook terbaru akan hadir pada tahun ini. Dilansir dari macrumors.com, seorang analis bernama Ming-Chi Kuo bahkan memprediksi bahwa Apple akan merilis ukuran 15” sampai 17” untuk MacBook Pro pada awal tahun 2021. Sedangkan iPad terbaru berukuran 10” sampai 12” akan dirilis pada akhir 2020 dan awal 2021.
Berdasarkan catatan penelitiannya, MacBook Pro akan hadir dalam desain baru. Kuo juga mengatakan bahwa Apple dapat menambahkan opsi 32GB RAM ke 13” MacBook Pro. Di samping itu, MacBook terbaru konon akan dibekali dengan 6K Apple Display yang disinyalir mempunyai tampilan yang luar biasa.
Peluncuran MacBook yang tertunda ini bukan lah hal yang mengejutkan. Pasalnya, desain MacBook Pro saat ini baru berusia tiga tahun. Namun, seperti dilansir dari theverge.com, desain saat ini telah menuai banyak kritik. Salah satunya adalah kekurangan desain keyboard yang sampai saat ini Apple masih mencari solusinya. Selain itu ada juga permasalahan di sektor kabel display yang disebut “Flexgate”.
Kondisi ini melahirkan pertanyaan, ada apa dengan MacBook?
Editor: Sigit Kurniawan